Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Hasil ICC 2016: Madrid Libas Munchen, Chelsea Gasak Milan

Real Madrid dan Chelsea meraih kemenangan dalam lanjutan turnamen pramusim ICC 2016.
Pemain Chelsea Oscar dos Santos Emboaba (kiri) merayakan golnya ke gawang AC Milan bersama Gary Cahill/Chelsea FC
Pemain Chelsea Oscar dos Santos Emboaba (kiri) merayakan golnya ke gawang AC Milan bersama Gary Cahill/Chelsea FC

Bisnis.com, JAKARTA - Real Madrid menundukkan Bayern Munchen dengan skor tipis 1-0 dan Chelsea menggebuk AC Milan 3-1 dalam rangkaian pertandingan International Champions Cup (ICC) 2016 yang berlangsung di Amerika Serikat pada Kamis WIB (4/8/2016).

Dalam pertandingan yang digelar di Stadion MetLife di East Rutherford, New Jersey, kemenangan Madrid ditentukan oleh gol bek kanan Timnas Brasil Danilo Luiz da Silva pada menit ke-70 dengan memaksimalkan assist pemain muda Martin Odegaard.

Berikut susunan pemain kedua tim: Bayern Munchen: Ulreich, Rafinha, Feldhahn, Martinez (Pantovic 77), Alaba Alonso (Benko 56), Thiago (Ozturk 88)  Lahm, Vidal, Bernat, Green

Real Madrid: Casilla, Carvajal (Danilo 63), Varane (Nacho 46), Ramos (Lienhart 63), Marcelo (Tejero 77), James Rodriguez (Asensio 46), Casemiro (Llorente 77), Modric (Kovacic 46), Vazquez, Morata (Diaz 77), Isco (Odegaard 63).

Sementara itu Chelsea mengatasi AC Milan dengan skor 3-1 di Stadion U.S. Bank di Minneapolis, Minnesota, yang diwarnai dengan dua gol pemain Timnas Brasil Oscar dos Santos Emboaba pada menit ke-70 melalui eksekusi penalti dan 3 menit menjelang laga usai dengan assist Juan Guillermo Cuadrado.

Sebelumnya striker Timnas Burkina Faso Bertrand Traore membuka skor pada menit ke-24, namun sempat disamakan Milan melalui Giacomo Bonaventura 7 menit menjelang turun minum.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Sumber : Daily Mail
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper