Bisnis.com, JAKARTA - Persib Bandung kemungkinan besar segera melepas gelandang asal Serbia Marko Krasic yang dalam tiga pertandingan di ajang Bali Island Cup tampil mengecewakan. Manajemen menilai kinerjanya kurang memuaskan.
Manajer Persib Umuh Muchtar mengatakan pertimbangan manajemen itu sudah disampaikan kepada pelatih Dejan Antonic.
Penjelasan yang diberikan Umuh kepada sang pelatih pun dapat diterima dan tidak mempersoalkan pemain yang dibawanya itu harus dicoret dari daftar pemain skuat berjuluk Maung Bandung.
"Kita akan evaluasi. Saya sudah sampaikan sejak awal, selama di Bali kita melihat perkembangannya. Kalau tidak bisa berkembang, kita terpaksa mencoretnya. Saya sudah sampaikan itu kepada Dejan dan dia menerima penjelasan saya," kata Umuh di Bandara Husein Sastranegara, Bandung, pada Rabu (24/2/2016).
Umuh menjelaskan target mempertahankan status tim juara menjadi alasan lain kenapa Krasic kemungkinan diganti pemain lain.
Beban besar yang dipikul Maung Bandung saat ini harus bisa diperjuangkan tidak hanya manajemen, jajaran pelatih, namun juga mesti ditunjang oleh pemain yang mempuni. Apalagi, pada Indonesia Super Championship (ISC) 2016 Persib menargetkan juara.
Untuk mengisi kekosongan, manajemen PT Persib Bandung Bermartabat sudah menyiapkan penggantinya. Pemain yang juga gelandang serang sekaligus jenderal lapangan tengah itu, sudah pernah berhadapan dengan Persib dulu. Penampilan yang memukau membuat manajemen ingin mendatangkannya.
"Kita tidak mau asal-asalan. Kita harus pertahankan tren juara. Untuk penggantinya tunggu saja nanti. Mungkin ada satu lokal dan asing," kata Umuh.
Sekadar info tambahan, Marko Krasic adalah saudara sepupu Milos Krasic, mantan pemain Timnas Serbia yang memperkuat negaranya dalam 46 pertandingan dan mencetak tiga gol. Milos Krasic menjadi bagian dari Timnas Serbia yang bermain dalam Piala Dunia 2010 di Afrika Selatan. Milos juga pernah masuk sebagai 100 besar pemain terbaik dunia versi FourFourTwo.com.