Bisnis.com, JAKARTA – Chelsea mengamankan jalan lolos di Grup E setelah memetik kemenangan telak 4-0 atas tuan rumah Steaua Bucuresti dalam pertandingan Liga Champions Eropa Selasa malam (1/10/2013) waktu Eropa atau Rabu dini hari (2/10/2013) WIB.
The Blues akhirnya mengoleksi 3 poin dari kemenangan itu, setelah dalam laga perdana 19 September lalu dipermalukan tamunya Base 2-1 di Stamfor Bridge.
Data pertandingan Uefa.com menyebutkan, dalam pertandingan keduanya di markas Steaua di Bucharest Rumania dini hari tadi, Chelsea sudah memimpin 2-0 babak pertama melalui gol Ramires menit 20 dan gol bunuh diri pemain Steaua, Gerogievski, pada menit 44.
The Blues menambah 2 gol pada babak kedua melalui gol Ramires menit 55 dan Frank Lampard menit 90, sehingga Chelsea unggul 40.
Kemenangan 4-0 itu membuat Chelsea menempati peringkat ke-2 Grup E dengan 3 poin. Perolehan poinnya sama dengan Basel, namun Chelsea unggul dalam selisih gol dengan surplus 3.
Pemuncak klasemen masih ditempati Schalke setelah membawa pulang 3 poin dengan mengalahkan tuan rumah Basel 1-0.
Gol semata wayang Schalke dalam pertandingan di Stadion St.Jakob itu dihasilkan dihasilkan oleh Draxel pada menit 54.
Klub Jerman itu memimpin Grup 3 dengan poin sempurna 6 berkat 2 kemenangan beruntun.
Klasemen Grup E Liga Champions Eropa Rabu 2 Oktober 2013
Klub | Poin | Main | M | S | K | MG | KG | SG |
Schalke 04 | 6 | 2 | 2 | 0 | 0 | 4 | 0 | 4 |
Chelsea | 3 | 2 | 1 | 0 | 1 | 5 | 2 | 3 |
Basel 1893 | 3 | 2 | 1 | 0 | 1 | 2 | 2 | 0 |
Steaua Bucureti | 0 | 2 | 0 | 0 | 2 | 0 | 7 | -7 |
Sumber: uefa.com
Ket: M (menang), S (seri), K (kalah), MG (memasukkan gol), (KG) kemasukan gol, SG (selisih gol)