Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Dibantai Liverpool, Manchester United Diajak Tanding Negara Peringkat FIFA Terendah

Manchester United dicemooh oleh negara peringkat FIFA terendah setelah kalah dari Liverpool dalam lanjutan Liga Inggris.
Pemain Manchester United, Alejandro Garnacho dan Marcus Rashford/Reuters
Pemain Manchester United, Alejandro Garnacho dan Marcus Rashford/Reuters

Bisnis.com, JAKARTA - Kekalahan Manchester United dari Liverpool membuat Setan Merah ramai dihujat, negara peringkat FIFA terendah yakni San Marino pun ikut mengejek Manchester United.

Manchester United takluk dari Liverpool dalam lanjutan Liga Inggris 2024-2025 pada Minggu (1/9/2024) malam.

Bertindak sebagai tuan rumah di Stadion Old Trafford, Manchester United mesti keok 0-3 dalam Northwest Derby kontra Liverpool.

Dua kesalahan Casemiro membuat Mohamed Salah mencetak dua assist untuk dua gol Luis Diaz pada menit ke-35 dan 42.

Mo Salah melengkapi kemenangan Liverpool atas Manchester United lewat golnya pada menit ke-56.

Kekalahan ini sekaligus membuat Manchester United merosot ke posisi 14 klasemen sementara Liga Inggris.

Tim arahan Erik ten Hag itu menelan 2 kekalahan beruntun setelah pekan sebelumnya tumbang 1-2 dari Brighton & Hove Albion.

Kekalahan Manchester United langsung disambut dengan cemoohan di media sosial. Banyak netizen yang mengolok-olok performa The Red Devils karena disebut kurang maksimal.

Bahkan, cemoohan juga datang dari negara peringkat FIFA terendah yakni San Marino.

San Marino yang menduduki posisi ke-210 dalam ranking FIFA Juli 2024, menantang Manchester United untuk bertanding.

"Kita harus menggelar pertandingan. Kita memiliki level yang sama," tulis San Marino dalam unggahan akun X Manchester United.

Cuitan melalui akun @SanMarinoTeam itu telah dikomentari oleh lebih dari 259 orang dan diunggah ulang 1.100 kali.

Unggahan itu pun mengisyaratkan bahwa Manchester United punya kualitas yang "sama" seperti negara peringkat FIFA terendah.

Melansir dari data Transfermarkt, San Marino menjalani 4 pertandingan sepanjang 2024 dengan hasil 3 kekalahan dan 1 kali imbang.

Sejak 1986 San Marino tercatat hanya 1 kali menang yakni atas Liechtenstein pada 2004 dalam ajang uji coba saat bermain di kandang.

Menyamakan Manchester United dengan tim yang 20 tahun tidak pernah menang agaknya merupakan suatu hal yang berlebihan. Tapi harus diakui Manchester United memang mengecewakan.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper