Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Shin Tae-yong Terima Golden Visa dari Jokowi, Janji Bawa Indonesia ke Piala Dunia

Pelatih tim nasional (timnas) sepak bola Shin Tae-yong bertekad membawa timnas Indonesia lolos ke Piala Dunia usai menerima golden visa.
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong menerima Golden Visa dari Presiden Joko Widodo/Bisnis-Akbar
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong menerima Golden Visa dari Presiden Joko Widodo/Bisnis-Akbar

Bisnis.com, JAKARTA — Pelatih tim nasional (timnas) sepak bola Shin Tae-yong mengaku merasa bangga menerima golden visa Indonesia secara simbolis dari Presiden Joko Widodo (Jokowi).

“Saya merasa bangga dengan dirinya, artinya kerja keras selama 4,5 tahun artinya mendapatkan pengakuan baik dari masyarakat dan Presiden langsung,” ujarnya saat ditemui Bisnis, Kamis (25/7/2024).

Lebih lanjut, Shin berjanjikan bahwa dengan menerima golden visa, maka dirinya akan lebih bekerja keras dalam memajukan persepakbolaan Indonesia.

“Memang sepak bola Indonesia saat ini masih dibawah secara ranking, tetapi harus kerja keras lagi agar bisa memandang piala dunia yang akan datang,” tandas Shin.

Presiden Joko Widodo (Jokowi) secara resmi membuka peluncuran program Golden Visa di Grand Ballroom, The Ritz Carlton Jakarta, Kamis (25/7/2024).

Menurut pantauan Bisnis, orang nomor satu di Indonesia itu meresmikan program tersebut dengan memberikan akses Golden Visa kepada pelatih tim nasional (timnas) sepak bola Shin Tae-yong.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper