Bisnis.com, JAKARTA - Timnas Ekuador bakal menghadapi Venezuela dalam laga perdana Grup B Copa America 2024 di Levi's Stadium (Santa Clara, California), Minggu (23/6/2024) pagi.
Ekuador yang diasuh Felix Sanchez diprediksi akan menorehkan kemenangan di laga lawan Venezuela. Apalagi, Ekuador yang tampil baik di Piala Dunia 2022 mempunyai sejumlah bintang.
Di lini depan ada Enner Valencia dan di barisan gelandang ada Moisés Caicedo yang siap memberikan bola matang ke striker.
Sementara itu, Venezuela yang kini ada di peringkat 54 FIFA meski tidak punya banyak bintang dipastikan bakal tampil ngotot untuk menahan serangan Ekuador.
Gelandang pekerja keras seperti Tomas Rincon dan striker gaek Salomon Rondon diprediksi akan menjadi pemimpin Venezuela menghadapi Ekuador di Levi's Stadium.
Pertandingan ini menjadi sangat penting karena tim yang berhasil meraih kemenangan akan semakin dekat lolos ke babak perempat final Copa America 2024.
Baca Juga
Link Live Streaming Ekuador vs Venezuela, 23 Juni:
https://www.vidio.com/live/17500-conmebol-copa-america-usa-2024?schedule_id=3534176
Lima laga Ekuador:
22/03/24 Ecuador 2 - 0 Guatemala
25/03/24 Ecuador 0 - 2 Italy
10/06/24 Argentina 1 - 0 Ecuador
13/06/24 Ecuador 3 - 1 Bolivia
17/06/24 Ecuador 2 - 1 Honduras
Lima pertandingan Venezuela
17/11/23 Venezuela 0 - 0 Ecuador
22/11/23 Peru 1 - 1 Venezuela
11/12/23 Colombia 1 - 0 Venezuela
22/03/24 Italy 2 - 1 Venezuela
25/03/24 Guatemala 0 - 0 Venezuela