Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekor Pertemuan Belgia vs Rumania: Red Devils Bakal Dipermalukan Lagi?

Belgia akan berhadapan dengan Rumania pada matchday 2 Grup E Euro 2024, Minggu 23 Juni 2024 pukul 02.00 dini hari WIB.
Penyerang AS Roma Romelu Lukaku / Reuters-Ciro De Luca.
Penyerang AS Roma Romelu Lukaku / Reuters-Ciro De Luca.

Bisnis.com, JAKARTA - Belgia akan berhadapan dengan Rumania pada matchday 2 Grup E Euro 2024, Minggu 23 Juni 2024 pukul 02.00 dini hari WIB.

Terakhir kali kedua tim bertemu yakni dalam pertandingan persahabatan internasional pada tahun 2012 ketika Rumania mengalahkan Belgia 1-2.

Belgia sebenarnya menjadi salah satu tim sepak bola yang cukup diunggulkan lolos ke babak 16 besar euro 2024 dengan cepat. Namun mereka malah kalah 0-1 dari Slovekia pada laga pertama.

Sementara jika berbicara laga Belgia vs Rumania, pada dasarnya kedua tim memiliki sejarah pertemuan yang seri.

Belgia dan Rumania pernah bertemu 12 kali di berbagai ajang (kebanyakan laga persahabatan). Dalam 12 pertemuannya, baik Belgia ataupun Rumania sama-sama memenangkan 5 laga.

Namun jika melihat head to head 5 laga terakhir, Rumania sukses menyabet kemenangan di tiga pertandingan. Belgia cuma satu dan satu lagi berkesudahan imbang.

Rumania punya kesempatan meraih tiket ke babak 16 besar jika mampu mengandaskan Belgia. Tiket kedua dari Grup E akan menjadi rebutan dari Ukraina, Slovakia dan Belgia.

Rekor pertemuan Belgia vs Rumania

Dimainkan: 12

Belgia: 5

Rumania: 5

Rekor 5 pertemuan terakhir

15/11/12 Rumania 2-1 Belgia (Friendly)

12/11/11 Belgia 2-1 Rumania (Friendly)

28/04/99 Rumania 1-0 Belgia (Friendly)

22/04/98 Belgia 1-1 Rumania (Friendly)

13/10/93 Rumania 2-1 Belgia (Kualifikasi Piala Dunia).


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper