Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Thom Haye Jadi Nominasi Pemain Terbaik Versi AFC di Kualifikasi Piala Dunia 2026

AFC memasukkan nama gelandang Timnas Indonesia Thom Haye dalam nominasi pemain paling bersinar di matchday 6 Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Gelandang Timnas Indonesia Thom Haye, jadi kandidat pemain terbaik AFC di Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia / PSSI.
Gelandang Timnas Indonesia Thom Haye, jadi kandidat pemain terbaik AFC di Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia / PSSI.

Bisnis.com, JAKARTA - Konfederasi sepak bola Asia (AFC) memasukkan nama gelandang Timnas Indonesia Thom Haye dalam nominasi pemain paling bersinar di matchday 6 Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

AFC memilih 8 pemain yang tampil cemerlang bersama negaranya pada laga pamungkas alias matchday keenam Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Dari kedelapan nama tersebut ada sosok gelandang Timnas Indonesia, Thom Haye. Thom bersaing dengan 7 pemain lainnya, termasuk bintang Paris Saint-Germain (PSG) asal Korea Selatan, Lee Kang-in.

Thom masuk dalam nominasi karena dinilai mampu mengantar Timnas Indonesia meraih kemenangan 2-0 atas Filipina, Selasa (11/6/2024).

Eks pemain Liga Belanda, SC Heerenveen, itu mencetak gol ke gawang Filipina dari tendangan jarak jauh pada menit ke-32.

Itu adalah gol perdana Thom sejak debut bersama Timnas Indonesia pada Maret lalu. Selain itu, kemenangan 2-0 atas Filipina juga memastikan Timnas Indonesia lolos ke putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

"Gelandang kelahiran Belanda, yang menandai debut internasionalnya pada pertandingan kualifikasi bulan Maret melawan Vietnam dengan sebuah assist, mendapati dirinya memiliki banyak ruang di luar kotak penalti dan melepaskan tembakan melengkung yang tidak dapat dijangkau oleh kiper Filipina Kevin Mendoza dan memecah kebuntuan untuk pertandingan tersebut," tulisan di laman AFC yang mengulas penampilan Thom Haye.

Selain Thom dan Lee Kang-in, kelima pemain lain yang masuk kandidat pemain terbaik matchday 6 Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia adalah Hassan Maatouk (Lebanon), Eid Al Rashedi (Kuwait), Martin Boyle (Australia), Ri Jo-guk (Korea Utara), Noor Al Rawabdeh (Yordania), dan Sanjeeb Bista (Nepal).

Penentuan pemain terbaik ini akan dilakukan dengan metode voting yang bisa diikuti oleh semua orang di laman AFC berikut ini. Pengumpulan suara alias voting akan ditutup pada Minggu (16/6/2024).

Hingga berita ini ditulis, Thom Haye unggul jauh dengan perolehan suara 70%. Dia mengalahkan Sanjeeb Bista (13%), Rio Jo Guk (9%), Eid Al Rashedi (4%), bahkan Lee Kang In (4%).

Selanjutnya Thom akan bersiap membela Timnas Indonesia di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 yang akan digelar September mendatang.

Drawing atau undian babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia akan digelar pada 27 Juni 2024.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper