Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Hasil Indonesia vs Irak, 6 Juni: Timnas Garuda Tertinggal Lewat Gol Penalti

Hasil Indonesia vs Irak, timnas Garuda tertinggal dari Singa Mesopotamia hingga menit 65 babak pertama kualifikasi Piala Dunia 2026.
Timnas Indonesia untuk sementara tertinggal 0-1 dari Irak, Kamis (6/6/2024). Hasil Indonesia vs Irak, 6 Juni: Timnas Garuda Tertinggal Lewat Gol Penalti/Twitter
Timnas Indonesia untuk sementara tertinggal 0-1 dari Irak, Kamis (6/6/2024). Hasil Indonesia vs Irak, 6 Juni: Timnas Garuda Tertinggal Lewat Gol Penalti/Twitter

Bisnis.com, JAKARTA - Hasil Indonesia vs Irak, timnas Garuda tertinggal 0-1 dari Singa Mesopotamia hingga menit 65 babak pertama kualifikasi Piala Dunia 2026.

Bermain di Stadion Gelora Bung Karno, Kamis (6/6/2024) sore, timnas Indonesia langsung mencoba menguasai pertandingan di awal babak pertama.

Sementara itu, Irak yang diasuh Jesus Casas Garcia masih terlihat berhati-hati meski sudah memimpin klasemen Grup F kualifikasi Piala Dunia 2026.

Wasit Shaun Evans asal Australia kerap meniup pluit di awal babak pertama banyak pelanggaran terjadi. Bahkan Hussein Ali Haidar sudaha mendapat kartu kuning pada menit keenam usai melanggar Rafael Struick.

Meski kerap mendapat serangan, Irak mencoba membongkar pertahanan Indonesia lewat umpan terobosan.

Irak mendapat peluang di menit 10 babak pertama lewat tendangan jarak jauh Osama Rashid. Beruntungnya, sepakan Rashid melenceng tipis dari gawang Indonesia.

Timnas Indonesia tidak tinggal diam. Pasukan Shin Tae Yong menyerang pertahanan Irak pada menit 10 hingga 12 namun bisa dihalau bek lawan.

Hingga menit 15 babak pertama, skor Indonesia vs Irak masih sama kuat 0-0.

Timnas Irak sempat membuat gol pada menit 16, namun dianulir wasit karena sebelum melakukan sundulan Zidane Iqbal dianggap wasit mendorong pemain Indonesia.

Timnas Indonesia membalas dua menit kemudian. Rafael mendapat peluang pertama setelah melakukan akselerasi, namun sontekannya melambung karena dihalau pemain Irak.

Timnas Indonesia sedikit menurunkan tempo permainan pada menit 27 yang bisa dimanfaatkan Irak untuk menekan. Hingga menit 30, Hasil Indonesia vs Irak masih sama kuat 0-0.

Timnas Garuda mendapat tendangan pertama ke gawang Irak pada menit 34 lewat kerja sama Struick dan Sandy Walsh. Namun sepakan mendatar Sandy Walsh bisa ditangkap kiper Irak, Jalal Hassan.

Hingga babak pertama berakhir, skor Indonesia vs Irak masih sama kuat 0-0 dalam kualifikasi Piala Dunia 2026.

Masuk di babak kedua, timnas Irak langsung memberi pressing dengan menekan pertahanan Indonesia.

Irak mendapat hadiah penalti pada menit 53 setelah Ragnar Oratmangoen melakukan handsball saat membuang bola umpan tarik.

Aymen Hussein yang maju menjadi algojo bisa menuntaskan tugasnya dengan baik usai merobek gawang Indonesia lewat tendangan penalti pada menit 54.

Timnas Indonesia harus bermain dengan 10 pemain mulai menit 59 setelah Jordi Amat sebagai orang terakhir melakukan pelanggaran terhadap pemain Irak.

Hingga menit 65, Indonesia masih tertinggal 0-1 dari Irak dalam kualifikasi Piala Dunia 2026.

Susunan Pemain Indonesia vs Irak:

Indonesia:

21 E. Ari, 4 J. Amat, 6 S. Walsh, 20 S. Pattynama, 22 N. Tjoe-A-On, 23 J. Hubner, 5 R. Ridho, 19 T. Haye, 11 R. Oratmangoen, 7 M. Ferdinan, 9 R. Struick

Coach: Shin Tae-Yong

Irak:

12 Jalal Hassan, 4 Suad Natiq, 5 Rebin Sulaka, 3 Hussein Ali Haidar, 15 Ahmad Yehia, 20 Osama Rashid, 13 Bashar Rasan, 16 Amir Al Ammari, 8 Ibraheem Bayesh, 14 Zidane Iqbal, 18 Aymen Hussein

Coach: Jesús Casas

Lima Laga Timnas Indonesia:

24/01/24 Japan 3 - 1 Indonesia

28/01/24 Australia 4 - 0 Indonesia

21/03/24 Indonesia 1 - 0 Vietnam

26/03/24 Vietnam 0 - 3 Indonesia

02/06/24 Indonesia 0 - 0 Tanzania

Lima Laga Timnas Irak:

19/01/24 Iraq 2 - 1 Japan

24/01/24 Iraq 3 - 2 Vietnam

29/01/24 Iraq 2 - 3 Jordan

22/03/24 Iraq 1 - 0 Philippines

26/03/24 Philippines 0 - 5 Iraq

Head to Head indonesia vs Irak:

Date Match Skor Kompetisi
16 Mar 1973 Iraq vs Indonesia 1-1 FIFA World Cup
21 Mar 1973 Iraq vs Indonesia 3-2 FIFA World Cup
17 Jul 1977 Iraq vs Indonesia 2-0 Merdeka Tournament
17 Jul 1978 Indonesia vs Iraq 0-4 Merdeka Tournament
26 Nov 1996 Iraq vs Indonesia 4-0 International Friendly
19 Nov 2013 Indonesia vs Iraq 0-2 AFC Asian Cup
16 Nov 2023 Iraq vs Indonesia 5-1 FIFA World Cup
15 Jan 2024 Indonesia vs Iraq 1-3 AFC Asian Cup


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper