Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Komisi X DPR Setujui Proses Naturalisasi Calvin Verdonk dan Jens Raven

Komisi X DPR RI resmi menyetujui proses naturalisasi 2 pemain keturunan Indonesia, Calvin Verdonk dan Jens Raven.
Calvin Verdonk disetujui naturalisasi Indonesia / instagramc.verdonk
Calvin Verdonk disetujui naturalisasi Indonesia / instagramc.verdonk

Bisnis.com, JAKARTA - Komisi X DPR RI resmi menyetujui proses naturalisasi 2 pemain keturunan Indonesia, Calvin Verdonk dan Jens Raven.

DPR RI melalui Komisi X telah menyetujui naturalisasi dua pemain keturunan Indonesia yakni Calvin Verdonk dan Jens Raven, Senin (3/4/2024).

Hal itu disampaikan dalam rapat kerja bersama Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) dan PSSI terkait proses naturalisasi Calvin Verdonk dan Jens Raven.

Wakil Ketua Komisi X DPR RI, Hetifah Sjaifudian, mengatakan bahwa pihaknya memberi rekomendasi kepada 2 pemain tersebut untuk menjadi Warga Negara Indonesia (WNI).

"Komisi X DPR RI memutuskan menyetujui rekomendasi kewarganegaraan RI atas nama Calvin Ronald Verdonk dan Jens Raven, dengan catatan bahwa penetapan kewarganegaraan ditetapkan oleh instansi yang berwenang berdasarkan ketentuan peraturan perundang-undangan yang berlaku," kata Hetifah Sjaifudian.

Dalam rapat tersebut, diputuskan bahwa kedua pemain memenuhi syarat untuk menjadi WNI, salah satunya karena memiliki darah keturunan Indonesia.

Keputusan ini disambut gembira oleh para pecinta sepak bola Indonesia yang berharap kedua pemain ini dapat memperkuat Timnas Indonesia di berbagai ajang internasional.

Proses naturalisasi Calvin Verdonk dan Jens Raven terbilang cukup panjang. Dimulai dengan surat presiden (Surpres) kepada DPR pada tanggal 17 Mei 2024, kemudian dibahas dalam rapat Komisi X dan Komisi III DPR.

Selanjutnya Verdonk dan Raven akan menjalani rapat kerja permohonan naturalisasi dengan Komisi III DPR.

Calvin Verdonk sudah dipanggil untuk berlatih bersama skuad Timnas Indonesia arahan Shin Tae-yong yang akan menghadapi pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2026 kontra Irak dan Filipina.

Adapun Jens Raven diproyeksikan tampil di Timnas U-20 Indonesia yang akan berlaga di turnamen Toulon Cup 2024 di Prancis.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper