Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Sosok Bung Towel, Pengamat Sepak Bola yang Kerap Kritik Shin Tae Yong

Mengenal sosok Bung Towel, pengamat sepak bola yang saat ini banyak dibicarakan warganet.
Tommy Welly atau Bung Towel/Instagram @bungtowel8
Tommy Welly atau Bung Towel/Instagram @bungtowel8

Bisnis.com, JAKARTA - Pengamat sepak bola Tommy Welly atau yang dikenal sebagai Bung Towel tengah menjadi sorotan netizen.

Dirinya mendapat kritikan pedas setelah terlihat tak menunjukkan ekspresi datar saat Timnas Indonesia menang atas Korea Selatan.

Bung Towel juga dikenal sebagai sosok yang selalu mengkritisi kinerja pelatih Shin Tae Yong (STY).

Melalui akun Youtubenya, GOCEK BUNGTOWEL, pengamat sepak bola itu kerap mengunggah konten kritikan terhadap STY dan Timnas Indonesia.

Meskipun namanya dikenal banyak pecinta sepak bola, namun banyak yang masih awam dengan sosok Bung Towel.

Berikut profil lengkap dari Bung Towel yang dikenal sebagai pengamat sepak bola.

Tommy Welly atau Bung Towel lahir di Bandung, 5 Maret 1971. Ia mengawali kariernya sebagai seorang jurnalis olahraga.

Ia juga mengenyam pendidikan di Jurusan Jurnalistik Fakultas Ilmu Komunikasi (FIKOM) Universitas Padjajaran tahun 1989.

Saat berkuliah, Bung Towel sempat bekerja di Harian Umum Bandung Pos dan bertugas di desk olahraga.

Dirinya juga pernah bertugas sebagai kameramen di berbagai pertandingan internasional sebelum akhirnya namanya dikenal sebagai komentator bola.

Setelah itu, dirinya mulai dikenal publik sebagai komentator bola. Kiprahnya makin maju setelah ia direkrut di Indonesia Super League (ISL) di salah satu televisi swasta.

Bung Towel juga pernah bekerja sebagai General Manager Football Development PSSI.

Saat ini, Bung Towel juga aktif membuat konten di kanal Youtubenya sejak 2018. Hingga saat ini, ia memiliki lebih dari 112.000 subscribers.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper