Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Prediksi Skor Barcelona vs Porto: Head to Head, Susunan Pemain

Berikut prediksi skor Barcelona vs Porto dalam lanjutan Liga Champions 2023-2024.
Prediksi skor Barcelona vs Porto dalam lanjutan Liga Champions 2023-2024/Marca
Prediksi skor Barcelona vs Porto dalam lanjutan Liga Champions 2023-2024/Marca

Bisnis.com, SOLO - Laga Barcelona vs FC Porto akan digelar dalam lanjutan Liga Champions 2023-2024. Prediksi skor mengunggulkan Barcelona menang.

Barcelona akan menjamu FC Porto dalam matchday kelima Liga Champions 2023-2024 di kandang sementara Blaugrana, Stadion Olimpico Lluis Companys, Rabu (29/11/2023) dini hari WIB.

Laga ini menjadi titik krusial bagi Barcelona untuk merebut tiket ke babak 16 besar Liga Champions 2023-2024.

Duel Barcelona vs FC Porto merupakan pertandingan 2 tim yang berada di posisi teratas Grup H Liga Champions 2023-2024.

Barcelona menduduki peringkat pertama karena unggul dalam selisih gol, menyusul FC Porto di posisi kedua dengan poin yang sama yakni 9.

Dengan 2 pertandingan tersisa di fase grup, laga ini juga menjadi sangat krusial untuk Barcelona dan Porto.

Mereka masih bisa disusul oleh Shakhtar Donetsk yang berada di peringkat ketiga dengan torehan 6 poin.

Barcelona akan memastikan langkah ke 16 besar Liga Champions jika pada pertandingan ini meraih tiga poin penuh.

Jika Barcelona hanya meraih hasil imbang, Blaugrana juga masih di posisi yang cukup kuat untuk meraih tiket 16 besar meski harus ditentukan di partai terakhir.

Dengan skenario itu, Barcelona dan FC Porto akan sama-sama memiliki 10 poin. Blaugrana masih memimpin klasemen karena unggul head to head berkat kemenangan 1-0 di kandang FC Porto.

Skenario lainnya jika Barcelona kalah di laga ini, pasukan Xavi Hernandez tetap memiliki peluang ke 16 besar yang akan ditentukan di matchday terakhir nanti.

Namun, terkait situasi ini, Barcelona kemungkinan besar membutuhkan kemenangan dengan catatan tertentu di pertandingan putaran terakhir nanti.

Ada kemungkinan di Grup H 3 tim (Barcelona, Porto, dan Shakhtar Donetsk) memiliki poin sama yakni 12 poin.

Jika hal itu terjadi, yang akan menentukan posisi di grup adalah selisih gol dan head to head di antara 3 tim tersebut.

Barcelona akan mengandalkan ketajaman mesin golnya yaitu Robert Lewandowski. Striker asal Polandia ini total telah mencetak 47 gol dari 42 laga Liga Champions sejak usianya menginjak 30 tahun.

Torehan gol Lewandowski hanya kalah dari Cristiano Ronaldo yang mengemas 68 gol dari 74 laga ketika usianya sudah 30 tahun lebih.

Preview Barcelona vs Porto

Barcelona: Gelandang tengah Gavi dipastikan tidak dapat tampil lagi musim ini karena cedera parah saat membela timnas Spanyol.

Kiper Marc-Andre ter Stegen akan absen pada laga ini dan kemungkinan Xavi Inaki Pena turun di bawah mistar.

Porto: Dua pemain FC Porto dipastikan absen yaitu Wendell dan Ivan Marcano. Kedua pemain masih dibekap cedera.

Ivan Jaime dan Samuel Portugal diragukan tampil karena masalah kebugaran yang kurang fit.

Prediksi Susunan Pemain Barcelona vs Porto

Barcelona (4-3-3): Inaki Pena; Joao Cancelo, Ronald Araujo, Jules Kounde, Alejandro Balde; Ilkay Gundogan, Oriol Romeu, Frenkie de Jong; Lamine Yamal, Robert Lewandowski, Joao Felix.

Pelatih: Xavi Hernandez

FC Porto (4-4-2): Diogo Costa; Joao Mario, Pepe, David Carmo, Zaidu Sanusi; Andre Franco, Alan Varela, Stephen Eustaquio, Galeno; Pepe Aquino, Mehdi Taremi.

Pelatih: Sergio Conceicao

Head to Head Barcelona vs Porto

  • 4/10/2023: FC Porto 0-1 Barcelona
  • 26/8/2011: Barcelona 2-0 FC Porto
  • 7/5/2000: FC Porto 0-2 Barcelona
  • 1/3/2000: Barcelona 4-2 FC Porto
  • 26/4/1994: Barcelona 3-0 FC Porto

Prediksi Skor Barcelona vs Porto

Barcelona lebih diunggulkan untuk memetik kemenangan atas Porto. Materi pemain El Barca lebih mumpuni dan memiliki bekal positif di Liga Champions.

Prediksi:

  • Barcelona 2-0 Porto
  • Barcelona 2-1 Porto
  • Barcelona 3-1 Porto

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper