Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Hasil Liga Inggris: Martinelli Penyelamat Kesempurnaan Arsenal

Berikut hasil Liga Inggris 2022-2023 pada pertandingan Arsenal vs Aston Villa dini hari tadi.
Hasil Liga Inggris Arsenal vs Aston Villa/Twitter Arsenal
Hasil Liga Inggris Arsenal vs Aston Villa/Twitter Arsenal

Bisnis.com, JAKARTA - Berikut hasil Liga Inggris 2022-2023 pada pertandingan Arsenal vs Aston Villa dini hari tadi.

Arsenal menjamu Aston Villa di Emirates Stadium pada pekan kelima Liga Inggris 2022-2023, Kamis (1/9/2022) dini hari WIB.

Arsenal menjaga rekor 100 persen kemenangan pada awal musim ini usai menumbangkan Aston Villa dengan skor 2-1.

Dua gol dari Gabriel Jesus (30') dan Gabriel Martinelli (77') hanya mampu dibalas oleh Aston Villa melalui Douglas Luiz (74').

Di awal laga Arsenal menebar ancaman melalui sederet peluang dari Gabriel Jesus dan Martin Odegaard yang masih bisa dimentahkan kiper Aston Villa.

Arsenalakhirnya mencetak gol melalui gol Gabriel Jesus pada menit ke-30. Eks penyerang Manchester City itu sukses meneruskan bola muntah di depan gawang Aston Villa.

The Gunners terus mengepung pertahanan Aston Villa namun hingga babak pertama berakhir tak ada gol lagi yang tercipta.

Di babak kedua situasi belum banyak berubah, Arsenal masih memegang kendali permainan.

Peluang sempat didapat Arsenal melalui tendangan bebas Odegaard yang bisa ditepis kiper Emiliano Martinez pada menit ke-55.

Asyik menyerang, gawang Arsenal justru harus kebobolan pada menit ke-74. Tendangan penjuru Douglas Luiz menghunjam langsung ke gawang Arsenal. Skor imbang 1-1.

Sejurus kemudian Arsenal kembali unggul. Menerima umpan silang Bukayo Saka, Gabriel Martinelli meneruskan bola dengan sepakan kaki kiri yang bersarang ke gawang.

Hasil 2-1 menutup pertandingan Arsenal vs Aston Villa pada pekan kelima Liga Inggris. Hasil ini sekaligus membawa Arsenal kian kokoh di puncak klasemen sementara.

Pasukan Mikel Arteta meraih lima kemenangan beruntun pada awal musim ini, unggul dua angka di atas Manchester City.

Sementara itu bagi Aston Villa, kekalahan ini membuat mereka tetap di zona degradasi dengan tiga poin dari lima pertandingan.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper