Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Prediksi Persija vs Persib, Klasemen, Jadwal, Susunan Pemain, Kabar Tim

Jadwal pertandingan Persija Jakarta vs Persib Bandung akan hadir dalam lanjutan Liga 1 Indonesia pekan ke-28 di Stadion I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Selasa.
Pelatih Persib Bandung Robert Rene Alberts/Persib.co.id
Pelatih Persib Bandung Robert Rene Alberts/Persib.co.id

Bisnis.com, JAKARTA - Jadwal pertandingan Persija Jakarta vs Persib Bandung akan hadir dalam lanjutan Liga 1 Indonesia pekan ke-28 di Stadion I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Selasa (1/3/2022) malam. Pertandingannya akan dimulai 20.30 WIB dengan disiarkan langsung Indosiar.

Persib Bandung baru ditahan Persela 1-1. Persija juga baru ditahan Barito Putera dengan skor sama. Persib menang tiga kali dalam lima laga terakhirnya, Persija hanya menang sekali.

Saat ini Persib menempati posisi kelima klasemen dengan nilai 54. Persija ada di urutan ketujuh dengan nilai 38.

Persija Jakarta lebih dominan dalam lima pertemuan terakhir melawan Persib. Mereka menang tiga kali dan Persib hanya menang sekali. Pertemuan pada putaran pertama Liga 1 musim ini dimenangi Persija dengan skor 1-0.

Kabar Persija Jakarta

Pelatih Persija Jakarta Sudirman bisa kembali mendampingi timnya setelah pulih dari Covid-19. Ia menyebut bahwa rekor kemenangan atas Persib menjadi faktor positif.

"Itu jadi motivasi kami untuk memberikan yang terbaik. Kami akan berjuang bersama sampai akhir. Insyaallah nantinya diberikan kemenangan," ujar Sudirman dalam konferensi pers virtual sebelum pertandingan, Senin.

Persija mencatatkan sembilan kemenangan atas Persib dari 25 laga sejak tahun 2007, baik di liga maupun turnamen pramusim. Persib "hanya" enam kali menundukkan rivalnya tersebut.

Adapun tiga kemenangan terkini Persija atas Persib ditorehkan secara beruntun sejak tahun 2021, yakni dua kali di turnamen pramusim Piala Menpora dan pada putaran pertama Liga 1 Indonesia musim ini.

Menurut Sudirman, secara fisik, mental dan taktik, para pemainnya siap untuk laga "panas" tersebut. Namun, ia belum dapat memastikan siapa saja yang akan diturunkan pada pertandingan tersebut, termasuk dua pemain asing andalan Marko Simic dan Marco Motta. Simic dan Motta dibangkucadangkan ketika Persija bersua Barito Putera pada 23 Februari 2022.

"Saya belum bisa memutuskan siapa saja yang akan bermain. Akan diputuskan setelah latihan resmi dan semoga hasil tes usap PCR semua pemain negatif," tutur Sudirman.

Bek Persija Maman Abdurahman juga meminta rekan-rekannya untuk tidak lengah saat berhadapan dengan Persib. Ia mengingatkan bahwa pertandingan itu penting karena kemenangan akan membawa mereka ke posisi keenam klasemen sementara Liga 1 Indonesia 2021-2022.

"Kami harus memenangkan pertandingan. Secara umum, kami dalam kondisi bagus," kata pesepak bola berusia 39 tahun itu.

Kabar Persib

Pelatih Persib Robert Alberts meminta skuadnya mesti menunjukkan rasa "lapar" saat menghadapi Persija. "Kami harus menunjukkan rasa lapar dan agresivitas," kata Robert dalam konferensi pers virtual, Senin.

Bagi pelatih asal Belanda ini, tiga angka penting untuk menjaga peluang Persib menjadi juara musim ini. Ia yakin Persib dapat mencapai target. Maung Bandung disebutnya memiliki mentalitas bagus menghadapi laga sengit melawan tim besar seperti Persija.

"Pertandingan melawan Persija berpotensi menjadi tekanan untuk kami. Namun, kami sudah menghadapi pertandingan-pertandingan besar seperti menghadapi Bali United dan Bhayangkara FC. Kami akan memenangkan laga dengan kerja keras dan kesolidan supaya tekanan itu menjadi motivasi," kata Robert.

Dia menambahkan, salah satu motivasi lain dalam menundukkan Persija adalah kekalahan Persib pada putaran pertama Liga 1 musim ini. Pertandingan yang berlangsung pada 20 November 2021 itu dimenangkan Persija dengan 1-0 berkat gol Marko Simic.

"Kami akan melakukan pendekatan berbeda dengan laga sebelumnya. Pertandingan pertama waktu itu menjadi motivasi kami," tutur Robert.

Prediksi Susunan Pemain Persija vs Persib:

Persija (4-3-3): Andritany Ardhiyasa; Ilham Rio, Maman Abdurahman, Rohit Chand, Novri Setiawan; Ichsan Kurniawan, Syahrian Abimanyu, Makan Konate; Osvaldo Haay, Riko Simanjuntak, Marko Simic.
Pelatih: Sudirman.

Persib (4-4-2): Teja Paku Alam; Supardi Nasir, Nick Kuipers, Achmad Jufriyanto, Ardi Idrus; Esteban Vizcarra, Dedi Kusnandar, Mohammed Rashid, Febri Hariyadi; Ezra Walian, David da Silva.
Pelatih: Robert Rene Alberts.

Klasemen Liga Indonesia:

#TeamPWDLFAGDPts
1
Prediksi Persija vs Persib, Klasemen, Jadwal, Susunan Pemain, Kabar Tim
Bali United
Bali United
28177445192658
2
Prediksi Persija vs Persib, Klasemen, Jadwal, Susunan Pemain, Kabar Tim
Arema FC
Arema FC
281510334171755
3
Prediksi Persija vs Persib, Klasemen, Jadwal, Susunan Pemain, Kabar Tim
Bhayangkara FC
Bhayangkara FC
28167536211555
4
Prediksi Persija vs Persib, Klasemen, Jadwal, Susunan Pemain, Kabar Tim
Persebaya Surabaya
Persebaya Surabaya
28166648301854
5
Prediksi Persija vs Persib, Klasemen, Jadwal, Susunan Pemain, Kabar Tim
Persib Bandung
Persib Bandung
27166536162054
6
Prediksi Persija vs Persib, Klasemen, Jadwal, Susunan Pemain, Kabar Tim
Borneo FC
Borneo FC
2810993329439
7
Prediksi Persija vs Persib, Klasemen, Jadwal, Susunan Pemain, Kabar Tim
Persija Jakarta
Persija Jakarta
2691163227538
8
Prediksi Persija vs Persib, Klasemen, Jadwal, Susunan Pemain, Kabar Tim
PSIS Semarang
PSIS Semarang
2891182723438
9
Prediksi Persija vs Persib, Klasemen, Jadwal, Susunan Pemain, Kabar Tim
Persik Kediri
Persik Kediri
2899102930-136
10
Prediksi Persija vs Persib, Klasemen, Jadwal, Susunan Pemain, Kabar Tim
Persita Tangerang
Persita Tangerang
2898113338-535
11
Prediksi Persija vs Persib, Klasemen, Jadwal, Susunan Pemain, Kabar Tim
PSS Sleman
PSS Sleman
2787123239-731
12
Prediksi Persija vs Persib, Klasemen, Jadwal, Susunan Pemain, Kabar Tim
Persikabo 1973
Persikabo 1973
2879123737030
13
Prediksi Persija vs Persib, Klasemen, Jadwal, Susunan Pemain, Kabar Tim
Madura United
Madura United
2679103030030
14
Prediksi Persija vs Persib, Klasemen, Jadwal, Susunan Pemain, Kabar Tim
PSM Makassar
PSM Makassar
27611102534-929
15
Prediksi Persija vs Persib, Klasemen, Jadwal, Susunan Pemain, Kabar Tim
Barito Putera
Barito Putera
2876153142-1127
16
Prediksi Persija vs Persib, Klasemen, Jadwal, Susunan Pemain, Kabar Tim
Persipura Jayapura
Persipura Jayapura
2767142240-1825
17
Prediksi Persija vs Persib, Klasemen, Jadwal, Susunan Pemain, Kabar Tim
Persela Lamongan
Persela Lamongan
28312132443-1921
18
Prediksi Persija vs Persib, Klasemen, Jadwal, Susunan Pemain, Kabar Tim
Persiraja Banda Aceh
Persiraja Banda Aceh
2827191655-3913

Prediksi Hasil Persija Jakarta vs Persib Bandung

Kedua tim memiliki peluang sama besar untuk menang. Kemungkinan laga Persija vs Persib berakhir seri juga sangat terbuka.

Prediksi PSS Sleman vs PSM Makassar

PSS dan PSM akan berhadapan di Stadion I Gusti Ngurah Rai, Denpasar. Aksi keduanya akan dimulai 18:15 WIB dengan ditayangkan Vidio.

PSS Sleman belum menemukan stabilitas tampilan. Mereka menang sekali dan kalah tiga kali dalam empat laga terakhir. Kini tim itu ada di posisi ke-11 klasemen dengan nilai 31.

PSM Makassar gagal menang dalam enam laga terakhirnya. Pekan lalu mereka ditahan Bhayangkara FC 0-0. Kini tim asuhan Joop Gall itu menghuni urutan ke-14 klasemen dengan nilai 29, hanya unggul empat poin dari tim di zona degradasi.

Dalam lima pertemuan terakhir antara kedua tim, PSS menang dua kali dan PSM menang sekali. Pada putaran pertama lalu, kedua tim bermain 2-2.

Prediksi Persija vs Persib Bandung

Laga besar penutup jadwal pekan ke-28 ini akan berlangsung di Stadion Kapten I Wayan Dipta. Aksi kedua rival berat ini akan berlangsung mulai 20:30 WIB dengan disiarkan langsung Indosiar.

Persib Bandung baru ditahan Persela 1-1. Persija juga baru ditahan Barito Putera dengan skor sama. Persib menang tiga kali dalam lima laga terakhirnya, Persija hanya menang sekali.

Saat ini Persib menempati posisi kelima klasemen dengan nilai 54. Persija ada di urutan ketujuh dengan nilai 38.

Persija Jakarta lebih dominan dalam lima pertemuan terakhir melawan Persib. Mereka menang tiga kali dan Persib hanya menang sekali. Pertemuan pada putaran pertama Liga 1 musim ini dimenangi Persija dengan skor 1-0.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Newswire
Sumber : Tempo
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper