Bisnis.com, JAKARTA - Cristiano Ronaldo atau yang biasa disapa CR7 menyebut 2021 sebagai tahun yang berat, walaupun secara pribadi, dia banyak meraih gelar.
Penyerang dan legenda hidup Manchester United itu menyebut 2021 merupakan tahun yang sulit bagi semua orang termasuk dirinya meski sepanjang 2021 dirinya berhasil mencetak 47 gol di semua kompetisi.
"Semua gol itu saya cetak di 2 klub dan 5 pelatih berbeda," ujarnya dalam foto unggah di Intagram pribadinya, Sabtu (1/1/2022).
Ronaldo mengaku bangga pada 2021 mampu membawa Juventus juara Piala Italia dan Piala Super Italia sebelum akhirnya pulang ke Manchester United.
Menurutnya salah satu pencapaian yang patut dibanggakan adalah menjadi pencetak gol terbanyak Juventus pada 2021 sebelum hengkang.
Adapun kepulangannya ke Old Trafford di bursa transfer musim panas 2021 lalu, dia sebut sebagai salah satu momen paling ikonik di karirnya.
Baca Juga
Namun, menurutnya, saat ini dia dan rekan-rekannya di Mancheeter United tidak merasa bahagia dengan capaian sepanjang 2021. Saat ini Manchester United menutup tahun dengan menduduki peringkat ke-6 di Liga Inggris.
Sejak kembali ke United, Ronaldo telah berhasil mencetak 14 gol. Namun, MU menorehkam hasil yang kurang memuaskan di Liga dengan hanya meraih 9 kemenangan, 4 hasil imbang, dan 5 kekalahan.