Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Hasil Euro 2020, Slovakia Permalukan Polandia di Grup E Skor 2–1

Slovakia memulai perjuangan mereka di Piala Eropa (Euro) dengan hasil bagus berupa kemenangan dengan skor tipis 2–1 atas Polandia yang diperkuat pemain terbaik dunia tahun lalu Robert Lewandowski.
Para pemain Slovakia merayakan gol kedua ke gawang Polandia./UEFA.com
Para pemain Slovakia merayakan gol kedua ke gawang Polandia./UEFA.com

Bisnis.com, JAKARTA – Slovakia menundukkan Polandia dengan skor tipis 2–1 dalam pertandingan Grup E Euro 2020 yang berakhir pada Selasa (15/6/2021) dini hari WIB di Stadion Krestovsky di Pulau Krestovsky di Kota Saint-Petersburg, Rusia.

Hingga rehat, Slovakia telah unggul 1–0. Satu-satunya gol pada babak pertama pertandingan itu merupakan hasil bunuh diri penjaga gawang Polandia Wojciech Szczesny pada menit ke-18.

Gol bermula dari pergerakan gelandang Robert Mak yang bergerak lincah melewati dua pemain Polandia Kamil Józwiak dan Bartosz Bereszynski dan mengakhiri dengan tendangan yang membentur tiang gawang.

Bola kemudian memantul ke tubuh Szczesny dan bergulir masuk gawang. Szczesny sekarang mencatat rekor yang sama sekali tidak dia inginkan yakni menjadi penjaga gawang pertama yang membuat gol bunuh diri sepanjang sejarah putaran final Piala Eropa yang dimulai 61 tahun lalu.

Polandia, yang diperkuat ujung tombak Bayern Munchen Robert Lewandowski, memasok gol balasan lewat kontribusi Karol Linetty dengan tendangan mendatar begitu babak kedua dimulai dan itu membuka harapan untuk meraih kemenangan.

Akan tetapi, petaka untuk Polandia datang pada menit ke-62 setelah gelandang Grzegorz Krychowiak terkena kartu kuning kedua dari wasit Ovidiu Hategan dari Rumania, sehingga harus meninggalkan lapangan permainan.

Berselang 7 menit kemudian, dalam keadaan unggul jumlah pemain, Slovakia berhasil mencetak gol kedua lewat bek Milan Skriniar menuntaskan sepak pojok Robert Mak. Skor 2–1 untuk Slovakia bertahan hingga laga usai.

Selain Polandia dan Slovakia, dua tim lain di Grup E adalah salah satu favorit juara Spanyol dan Swedia. Kedua tim itu bertanding pada Selasa (15/6/2021) mulai pk. 02.00 WIB.

Spanyol layak menjadi tim favorit mengingat mereka tiga kali tampil sebagai juara Eropa yakni pada edisi 1964, 2008, dan 2012.

Sebanyak 24 tim akan berebut juara. Ke-24 tim itu dibagi menjadi enam grup dengan setiap grup berisi empat kontestan. Dua tim teratas di klasemen akhir setiap grup langsung lolos ke fase knock out 16 besar, ditambah dengan empat tim peringkat ketiga terbaik.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Sumber : UEFA.com
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper