Bisnis.com, JAKARTA - Chelsea akan ditantang Brighton and Hove Albion dalam lanjutan Liga Inggris pada Rabu (21/4/2021) dini hari nanti di Stadion Stamford Bridge.
Skuad asuhan Thomas Tuchel berkesempatan masuk ke posisi empat besar klasemen sementara jika berhasil meraih kemenangan.
Chelsea saat ini menempati posisi kelima klasemen dengan perolehan 54 angka dari 31 laga. Mereka tertinggal satu angka saja dari West Ham yang telah bermain 32 kali.
Semangat skuad The Blues dipastikan tengah berapi-api setelah mereka memastikan satu tempat di partai final Piala FA dan juga lolos ke semifinal Liga Champions.
Brighton and Hove Albion juga dipastikan mengincar kemenangan karena posisi mereka belum pasti aman. Skuad asuhan Graham Potter saat ini menduduki posisi ke-16 atau hanya dua strip di tepi zona aman.
Perolehan angka mereka pun sama dengan Burnley yang berada di bawahnya dan hanya berjarak enam angka dari Fulham yang berada di tepi zona degradasi.
Baca Juga
Performa Brighton sendiri belakangan mulai membaik. Meskipun sempat dibungkam Leicester City dan Manchester United, skuad Camar Laut saat juga mengalahkan Southampton, Newcastle United dan menahan imbang Everton.
Chelsea yang bermain di kandang sendiri, Stadion Stamford Bridge sangat layak untuk diunggulkan untuk meraih kemenangan. Pasalnya, berdasarkan sejarah pertemuan kedua tim, The Blues nyaris selalu meraih kemenangan.
Dari sembilan kali bertemu di semua kompetisi, Chelsea meraih tujuh kemenangan dan tak pernah kalah, dua laga lainnya berakhir imbang. Pada pertemuan pertama musim ini, Chelsea pun berhasil meraih kemenangan 3-1 di markas Brighton.
Susunan Pemain Chelsea vs Brighton:
sejumlah pemain kuncinya. Edouard Mendy, Marcos Alonso dan Callum Hudson-Odoi tak dimainkan pada laga itu sementara Kai Havertz dan Christian Pulisic masuk pada babak keddua.
Kelima pemain itu diprediksi akan kembali masuk ke daftar susunan 11 pemain awal Chelsea pada laga Rabu dinihari nanti. Pasalnya, Tuchel harus pintar-pintar mengatur tenaga para pemainnya agar tak kehabisan nafas di akhir musim ini.
Kabar buruk bagi Tuchel, gelandang Mateo Kovacic dan bek Andreas Christensen masih tak bisa bermain. Bek Thiago Silva yang sempat mengalami masalah di bagian punggungnya pada laga kontra Manchester City pun diragukan bisa tampil.
Sementara di kubu Brighton and Hove Albion, Potter dipastikan akan kehilangan Tariq Lamptey dan Solly March sementara Florin Andone dan Percy Tau diragukan bisa bermain.
Prediksi susunan pemain Chelsea vs Brighton:
Chelsea (3-4-3): Mendy; Azpilicueta, Zouma, Rudiger; Hudson-Odoi, Jorginho, Kante, Alonso; Mount, Havertz, Pulisic
Brighton & Hove Albion (3-4-3): Sanchez; White, Dunk, Veltman; Gross, Lallana, Bissouma, Moder; Trossard, Maupay, Welbeck
Prediksi Jalannya Laga Chelsea vs Brighton:
Permainan Mason Mount cs pada laga kontra Manchester City menyiratkan bahwa mereka sebenarnya layak menjadi salah satu penantang juara Liga Inggris musim ini. Determinasi dan semangat tinggi ditunjukkan pasukan Singa London sehingga berkali-kali merepotkan pertahanan pimpinan klasemen Liga Inggris tersebt.
Akan tetapi mereka kemungkinan akan menghadapi permainan yang berbeda pada laga kali ini. Brighton bukanlah Manchester City yang mau bermain terbuka dan membiarkan pertahanan mereka dibombadir lini serang lawan.
Potter tentu sangat paham betapa tajamnya lini depan Chelsea sehingga dia diprediksi akan menampilkan gaya permainan difensif seperti yang mereka peragakan saat menahan imbang Everon 0-0 pada Selasa pekan kemarin.
Brighton jelas memiliki modal untuk membuat tumpul lini depan Chelsea. Diantara tim-tim papan bawah, gawang Brighton merupakan yang paling sedikit kebobolan dengan 38 gol.
Raihan itu bahkan sama dengan jumlah kebobolan Liverpool yang berada di posisi keenam klasemen dan lebih baik dari Everton dan Leeds United yang masih berada di posisi 10 besar.
Satu kekurangan Brighton adalah karena lini depan mereka masih kurang tajam. Danny Welbeck cs baru mencetak 33 gol dari 31 laga musim ini.
Prediksi Hasil Chelsea vs Brighton:
Pertandingan kali ini tampaknya akan berjalan alot bagi Chelsea meskipun mereka berpeluang besar meraih kemenangan. Jika mereka bisa mencetak gol di awal-awal pertandingan, bukan tak mungkin Brighton akan mengubah gaya permainan mereka sehingga permainan bisa berjalan lebih terbuka.
Laga Liga Inggris antara Chelsea vs Brighton anda Hove Albion akan berlangsung pada Rabu dinihari pukul 02.00 WIB. Laga ini akan disiarkan secara langsung oleh MolaTV.
Prediksi Skor Chelsea vs Brighton:
Skor Chelsea vs Brighton: 2-0
Skor Chelsea vs Brighton: 3-0
Skor Chelsea vs Brighton: 3-2