Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Cetak Gol Penentu Kemenangan Chelsea, Tuchel Puji Giroud

Penyerang Chelsea Olivier Giroud mencetak gol penentu kemenangan atas Atletico Madrid 1-0 di pertandingan leg pertama babak 16 besar Liga Champions.
Thomas Tuchel/Eurosport
Thomas Tuchel/Eurosport

Bisnis.com, JAKARTA - Penyerang Chelsea Olivier Giroud mencetak gol penentu kemenangan atas Atletico Madrid 1-0 di pertandingan leg pertama babak 16 besar Liga Champions lewat tendangan salto pada menit ke-68 di Stadion Nasional Arena, Bukares, Rumania, Rabu (24/2/2021).

Laga yang semestinya berlangsung di markas Atletico, Wanda Metropolitano, tetapi harus dipindahkan karena adanya pembatasan perjalanan akibat virus corona. Dengan kemenangan ini, maka Chelsea sementara unggul agregat 1-0.

Olivier Giroud harus menunggu pengecekan VAR sebelum golnya dinyatakan sah. Ini menjadi gol keenamnya di ajang tersebut musim ini setelah upaya penting di menit-menit akhir di Rennes dan empat gol di Sevilla pada babak penyisihan grup.

Pelatih Chelsea, Thomas Tuchel tak kaget dengan penampilan luar biasa Giroud, 34 tahun.

"Jika Anda melihatnya setiap hari, Anda tidak akan terkejut. Dia benar-benar bugar, tubuhnya bugar dan fisikya berada di level atas," kata Tuchel usai pertandingan melawan Atletico Madrid.

"Secara mental, saya benar-benar merasa setiap hari dia menikmati menjadi pemain sepak bola profesional di level ini dan ini adalah level yang dia butuhkan."

"Dia berlatih seperti 20 tahun, seperti 24 tahun. Dia adalah pemain yang memiliki gabungan yang baik antara keseriusan dan kegembiraan dalam latihan. Dia selalu positif dan itu merupakan faktor besar bagi tim."

"Dia turun sebagai starter, diturunkan dari bangku cadangan, dia memiliki semua kualitas itu dan bagus seperti ini."

Dalam pertandingan melawan Atletico, Chelsea mendominasi pertandingan. Mereka unggul dalam penguasaan bola dan tercatat mampu melakukan tembakan 11 kali, lima di antaranya tepat sasaran.

"Saya sangat senang untuk para pemain saya dan tim untuk balasan yang begitu besar. Kami sebenarnya dapat membacanya di papan skor bahwa kami mendapatkan lawan top."

"Sangat penting bahwa kami benar-benar berkonsentrasi selama 96 menit dan kami juga menghadapi kesulitan untuk menciptakan peluang, tetapi kami melakukan semua itu dan ini adalah upaya tim yang sangat bagus," kata Tuchel.

Kemenangan atas Atletico Madrid di laga ini menjadi modal penting bagi Chelsea untuk menghadapi pertandingan leg kedua babak 16 besar Liga Inggris di kandang pada 18 Maret 2021, Kamis dinihari WIB.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Newswire
Sumber : Tempo
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper