Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Hasil Liga Italia : Milan Hajar Torino, Atalanta Gusur Juventus

Pemimpin klasemen sementara AC Milan kembali ke jalur kemenangan setelah menundukkan Torino, sementara Atalanta menghantam Benevento untuk menggusur Juventus di klasemen sementara Serie A Italia.
Para pemain AC Milan bersukacita selepas menjebol gawang Torino./Twitter@acmilan
Para pemain AC Milan bersukacita selepas menjebol gawang Torino./Twitter@acmilan

Bisnis.com, JAKARTA – AC Milan kembali ke jalur kemenangan dengan menundukkan tamunya Torino dengan skor 2–0 dalam pertandingan pekan ke-17 Serie A Italia pada Minggu (10/1/2021) dini hari WIB.

Bertarung di Stadion Giuseppe Meazza di San Siro, Milan, tuan rumah asuhan Stefano Pioli memetik 3 angka berkat dua gol yang dijaringkan Rafael Leao pada menit ke-25 dan Franck Kessie dari titik penalti 11 menit kemudian ke gawang tim Turin yang dikawal kiper Salvatore Sirigu.

Dalam pertandingan sebelumnya pada matchday ke-16 AC Milan menelan kekalahan pertama dari tim Turin lainnya, juara bertahan Juventus, dengan skor 1–3 ketika pertandingan juga digelar di San Siro.

Dengan kemenangan ini, Milan memastikan bertahan di posisi teratas sampai seluruh rangkaian pertandingan pekan ke-17 selesai. Milan sekarang mengoleksi nilai 40, berjarak 4 poin dari peringkat kedua yang merupakan rival sekota, Inter Milan.

Sementara itu, kekalahan ini adalah yang kesembilan yang membuat pasukan asuhan Marco Giampaolo kembali masuk zona merah degradasi lantaran dalam pertandingan lainnya Genoa berhasil memetik kemenangan dengan skor 2–0 atas Bologna.

Di laga lainnya, Atalanta Bergamo sukses menghancurkan tuan rumah Benevento yang berstatus tim promosi dengan skor 4–1 di Stadion Ciro Vigorito berkat gol-gol Josip Ilicic (30’), Rafael Toli (69’), Duvan Zapata (71’), dan Luis Muriel (86’).

Ketika mencetak gol, Muriel baru bermakin selama 13 menit, masuk lapangan menggantikan Zapata yang merupakan sesama pemain Timnas Kolombia.

Tuan rumah hanya bisa melesakkan sebiji gol ketika babak kedua memasuki menit ke-5 melalui kontribusi Marco Sau yang sempat menjadikan skor imbang 1–1.

Dengan hasil itu, skuad asuhan Gian Piero Gasperini naik tiga setrip untuk menempati posisi keempat klasemen sementara, menggeser Juventus, Sassuolo, dan Napoli. Nilai Atalanta sekarang 31, berselisih 2 angka dari peringkat ketiga AS Roma yang akan menjamu Inter Milan pada Minggu malam WIB.

Sementara itu, ini menjadi kekalahan kedelapan bagi Benevento, yang menempatkan tim besutan mantan bomber Atalanta, Juventus, dan Timnas Italia Filippo Inzaghi itu di peringkat ke-10 dengan nilai 21.

Hasil pertandingan pekan ke-17 hingga Minggu dini hari WIB: Benevento 1 vs Atalanta 4; Genoa 2 vs Bologna 0; AC Milan 2 vs Torino 0.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Sumber : Football Italia
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper