Bisnis.com, JAKARTA – Liga Primer Inggris segera memanggungkan rangkaian pertandingan matchday ke-22 yang dimulai pada Sabtu (11/1/2020) dini hari WIB hingga Senin (13/1/2020) dini hari WIB.
Klasemen sementara masih terus dipimpin oleh Liverpool, satu-satunya kontestan yang belum tersentuh kekalahan sepanjang liga musim ini.
Tim besutan pelatih asal Jerman Jurgen Klopp itu mendulang nilai 58, jauh meninggalkan Leicester City di slot kedua klasemen sementara dengan koleksi 45 angka.
Bahkan, Liverpool masih mempunyai tabungan satu laga tunda yakni melawan tuan rumah West Ham yang sedianya digelar pada pertengahan bulan lalu, tetapi ditangguhkan karena Sadio Mane dan kawan-kawan bertarung di ajang Piala Dunia Antarklub dan akhirnya juara.
Pada pekan kali ini, Liverpool akan menjalani nig match dengan bertandang ke markas Tottenham Hotspur. Meski bertindak sebagai tuan rumah, Spurs sedang limbung lantaran hanya meraih 1 angka di dua laga liga terakhir.
Sementara itu, Leicester City akan menjamu Southampton. Meski tamu berada di setrip ke-12 klasemen, mereka tak terkalahkan dalam empat laga liga terakhir dan trennya terus naik setelah sempat terkapar di zona merah degradasi.
Jika Leicester tersandung kontra Soton, mereka berpotensi disalip oleh Manchester City, yang memiliki nilai 34, hanya 1 poin di belakang Leicester. ManCity hanya akan meladeni Aston Villa, tim promosi yang kini terpuruk di papan bawah, tepatnya di posisi ke-17 atau satu setrip persis di atas zona degradasi.
Berikut jadwal lengkap pertandingan pekan ke-22 Liga Primer Inggris (dalam WIB):
Sabtu, 11 Januari:
03:00 Sheffield United vs West Ham
19:30 Crystal Palace vs Arsenal
22:00 Chelsea vs Burnley
22:00 Everton vs Brighton & Hove Albion
22:00 Leicester City vs Southampton
22:00 Manchester United vs Norwich City
22:00 Wolverhampton Wanderers vs Newcastle United
Minggu, 12 Januari:
00:30 Tottenham Hotspur vs Liverpool
21:00 Bournemouth vs Watford
23:30 Aston Villa vs Manchester City.