Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Lille & Reims Amankan Tiket 8 Besar Piala Liga Prancis

Lille dan Stade Reims melaju ke perempat final Piala Liga Prancis (Coupe de la Ligue) setekah menundukkan lawan-lawan mereka di babak 16 besar pada Rabu (18/12/2019) dini hari WIB.
Trofi Coupe de la Ligue (Piala Liga Prancis)/Francetvinfo.fr
Trofi Coupe de la Ligue (Piala Liga Prancis)/Francetvinfo.fr

Bisnis.com, JAKARTA – Lille dan Stade Reims melaju ke perempat final Piala Liga Prancis (Coupe de la Ligue) setekah menundukkan lawan-lawan mereka di babak 16 besar pada Rabu (18/12/2019) dini hari WIB.

Lille, yang ditangani Christophe Galtier, menang telak 3 - 0 atas tuan rumah AS Monaco di Stadion Lpouis II di wilayah Kerajaan Monako.

Tamu membuka keunggulan di Stade Louis II, Monaco, pada menit ke-19. Victor Osimhen mengejar umpan terobosan kiriman Jonathan Ikone, dan melepaskan tembakan tanpa dapat dihentikan kiper Danijel Subasic.

Sang penyerang kemudian harus digantikan dengan Loic Remy setelah melakukan selebrasi. DiIa harus menjalani pemeriksaan karena merasa pusing.

Gempuran terus-menerus dilakukan Lille melalui Renato Sanches, Remy, dan Jonathan Ikone. Gol kedua yang dinantikan akhirnya tercipta pada menit ke-45. Terjadi kekacauan pada barisan pertahanan Monaco antara Benoit Badiashile dan Guilermo Maripan, Remy pun mampu memanfaatkan situasi tersebut untuk menggandakan keunggulan timnya.

Monaco memiliki peluang untuk segera mengejar ketertinggalan pada awal babak kedua, ketika tangan Adama Soumaoro terkena bola di kotak terlarang. Sayangnya eksekusi penalti Islam Slimani gagal berbuah gol.

Lille meningkatkan tekanan sepanjang sisa jalannya permainan, dan mereka mampu mengemas gol ketiganya pada menit ke-86 melalui upaya oprtunis Remy..

Pada pertandingan Piala Liga Prancis lainnya, Stade de Reims mencatatkan kemenangan tipis 1 - 0 atas tamunya Montpellier. Gol semata wayang pada laga tersebut dibukukan oleh Mathieu Cafaro melalui eksekusi penalti pada menit ke-78. Kemenangan yang juga berbuah tiket perempat final untuk Reims.

Klik di sini untuk mengetahui jadwal lengkap babak 16 besar Piala Liga Prancis

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Newswire
Sumber : Antara
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper