Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Hasil Liga Prancis : Angers Lewati Marseille, Dekati PSG

Angers mengambil alih posisi kedua klasemen sementara Ligue 1 Prancis, setidaknya untuk selama 19 jam ke depan, setelah menundukkan Nimes 1 - 0.
Pemain klub Ligue 1 Prancis Angers SCO merayakan kemenangan atas Nimes./Twitter@AngersSCO
Pemain klub Ligue 1 Prancis Angers SCO merayakan kemenangan atas Nimes./Twitter@AngersSCO

Bisnis.com, JAKARTA – Angers mengambil alih posisi kedua klasemen sementara Ligue 1 Prancis, setidaknya untuk selama 19 jam ke depan, setelah menundukkan Nimes 1 - 0 dalam pertandingan pekan ke-14 pada Minggu (24/11/2019) dini hari WIB.

Bermain di Stadion Raymond Kopa di Angers, tuan rumah mencetak gol poenentu kemenangan pada menit ke-57 melalui kontribusi Thomas Mangani.

Sebenarnya Nimes lebih mendomnasi jalannya pertandingan dengan penguasaan bola mencapai 57,4 persen, tetapi Angers sukses mencuri gol kemenangan.

Dengan tambahan 3 angka, Angers kini berada di peringkat kedua dengan koleksi poin 24, berjarak 9 an gka di belakang Paris Saint-Germain (PSG) di posisi teratas. PSG menundukkan Lille 2 - 0 di laga pembuka pekan ke-14.

Namun, posisi kedua Angers bisa kembali melorot apabila Marseille (22) mampu menundukkan tuan rumah Toulouse dalam pertandingan penutup pekan ke-14.

Sementara itu, kekalahan ini makin membenamkan Nimes di dasar klasemen dengan nilai hanya 11.

Untuk mengetahui jadwal lengkap pertandingan pekan ke-14 Ligue 1, sila klik di sini.

Hasil pertandingan pekan ke-14 hingga Minggu dini hari WIB: PSG 2 vs Lille 0; Lyon 2 vs Nice 1; Brest 1 vs Nantes 1; Metz  1 vs Stade Reims 1; Amiens 0 vs Strasbourg 4; Angers 1 vs Nimes 0; Dijon 2 vs Stade Rennais 1.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Sumber : Reuters & Ligue1.com
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper