Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Hasil Bundesliga : Munchen Tersandung di Leipzig, Dortmund Pesta Gol

Bayern Munchen gagal menggeser Leipzig dari posisi teratas klasemen Bundesliga setelah kedua tim bermain imbang, sementara Borussia Dortmund pesta gol di gawang Bayer Leverkusen.
Kapten tim Borussia Dortmund Marco Reus/Reuters-Wolfgang Rattay
Kapten tim Borussia Dortmund Marco Reus/Reuters-Wolfgang Rattay

Bisnis.com, JAKARTA – Bayern Munchen gagal menggeser RB Leipzig dari posisi teratas klasemen sementara Bundesliga setelah kedua tim bermain imbang, sementara Borussia Dortmund pesta gol di gawang Bayer Leverkusen.

RB Leipzig berhasil menahan imbang tamunya Bayern Munchen yang merupakan juara bertahan dengan skor 1 - 1 dalam pertandingan pekan keempat Bundesliga Jerman di Red Bull Arena di Leipzig pada pada Minggu (15/9/2019) dini hari WIB.

Munchen sebagai tim tamu justru tancap gas sejak pertandingan dimulai, skuat asuhan Niko Kovac tersebut mampu menjebol gawang Leipzig pada menit ke-3 lewat Robert Lewandowski, demikian catatan laman resmi Bundesliga.

Thomas Muller memasok umpan kepada penyerang asal Polandia itu, yang langsung melepaskan tembakan kaki kanan di depan kotak penalti. Kedudukan pun berubah menjadi 1 - 0.

Lewandowski hampir memperbesar keunggulan pada menit ke-11 ketika tembakan kaki kanannya di dalam kotak penalti berhasil ditepis oleh kiper Peter Gulacsi.

Tuan rumah baru bisa memberikan ancaman pada menit ke-26 melalui tembakan luar kotak penalti Timo Werner, yang bolanya masih bisa ditepis Mauel Neuer.

Sebelum babak pertama usai, Leipzig mendapat hadiah penalti dan Emil Forsberg yang maju sebagai eksekutor berhasil menaklukkan kiper Manuel Neuer untuk menyamakan kedudukan 1 - 1 hingga rehat.

Pertandingan berjalan cukup ketat di babak kedua dengan kedua klub saling bertukar serangan. Menurut statistik, pada babak kedua Munchen melepas tujuh tembakan dengan tiga yang tepat sasaran. Sedangkan Leipzig mencatatkan enam tembakan dengan empat yang on target.

Namun, tidak ada gol lagi yang tercipta hingga laga tuntas. Hasil ini tetap membuat Leipzig bertengger di puncak klasemen Bundesliga dengan mengoleksi 10 poin, sdangkan Munchen (8) turun ke posisi ketiga, kalah satu poin dari Borussia Dortmund (9) yang naik berkat kemenangan dalam laga lebih awal.

Dortmund berhasil mencukur tamunya Bayern Leverkusen dengan skor telak 4 - 0 di Stadion Iduna Park dengan kapten tim Marco Reus menyumbang dua gol untuk kemenangan tersebut.

Paco Alcacer dan Raphael Guerreiro masing-masing turut mencetak satu gol untuk melengkapi kemenangan yang berhasil mengangkat Dortmund naik ke peringkat kedua dengan koleksi 9 poin. Sementara itu, Leverkusen tertahan di peringkat keenam dengan 7 poin.

Kedua tim memulai pertandingan dengan langsung bermain terbuka dan saling tukar serangan, namun Dortmund berhasil membuka skor terlebih dahulu pada menit ke-28 Alcacer menyontek bola hasil umpan Achraf Hakimi dari sisi kanan.

Tim tamu berusaha meningkatkan serangan mereka demi menyamakan menyamakan kedudukan, tetapi usaha mereka gagal dan skor 1-0 tetap tidak berubah sampai babak pertama selesai.

Pada babak kedua, Leverkusen kembali mencoba membangun serangan melalui Kai Haverts dan Kevin Volland. Namun, usaha mereka beberapa kali dapat dipatahkan oleh barisan pertahanan Dortmund.

Keasyikan menyerang membuat Leverkusen lengah dan justru kembali kebobolan di menit ke-50 saat Reus mencetak gol skor usai meneruskan umpan Jadon Sancho dan skor berubah menjadi 2 - 0.

Setelah gol kedua, Dortmund terus menyerang dengan intensitas tinggi kepada tim tamu dan hasilnya terbukti pada menit ke-80 saat tim asuhan pelatih Lucien Favre itu menambah gol ketiganya.

Raphael Guerreiro berhasil mencetak gol setelah menerima operan dari Sancho di sisi kiri pertahanan Leverkusen.

Tidak puas dengan tiga gol, Dortmund terus melakukan serangan dan mengepung pertahanan dari Leverkusen. Hasilnya, Reus mampu mencetak gol keduanya pada menit ke-90 dan membuat keunggulan menjadi 4-0. Gol tersebut menutup pertandingan antara kedua tim.

Kemenangan ini membuat Dortmund naik ke peringkat pertama klasemen sementara Bundesliga dengan poin sembilan. Sedangkan Leverkusen tertahan di peringkat keenam dengan tujuh poin.

Hasil pekan ketiga hingga Minggu dini hari WIB: Fortuna Dusseldorf 1 vs Wolfsburg 1; Borussia Dortmund 4 vs Bayer Leverkusen 0; Augsburg 2 vs Eintracht Frankfurt 1; Koln 0 vs Borussia Monchengladbach 1; Union Berlin 1 vs Werder Bremen 2; RB Leipzig 1 vs Bayern Munchen 1.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Newswire
Sumber : Antara/Bundesliga.com
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper