Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Newcastle Boyong Pemain Masa Depan Brasil, Rekor Klub

Newcastle United memboyong pemain depan Brasil Joelinton dari klub Bundesliga Hoffenheim dengan kontrak 6 tahun yang menjadi rekor klub.
Joelinton Cassio Apolinario de Lira/NUFC.co.uk
Joelinton Cassio Apolinario de Lira/NUFC.co.uk

Bisnis.com, JAKARTA – Newcastle United memboyong pemain depan Brasil Joelinton dari klub Bundesliga Hoffenheim dengan kontrak 6 tahun yang menjadi rekor transfer klub, demikian tim Liga Primer Inggris itu mengumumkan sebagaimana dilansir Reuters pada Rabu (24/7/2019).

Tidak ada perincian keuangan yang diungkapkan, tetapi media Inggris menetapkan proses perpindahan itu bernilai 40 juta pound sterling (Rp696,92 miliar).

Joelinton yang berusia 22 tahun adalah penandatanganan pertama Newcastle pada jendela transfer musim panas ini dan yang pertama di bawah pelatih baru Steve Bruce, yang menggantikan Rafael Benitez yang meninggalkan klub itu akhir bulan lalu.

Benitez pergi ketika kontraknya berakhir pada akhir Juni dan gagal mencapai kesepakatan perpanjangan karena perbedaan pandangan dengan manajemen Newcastle.

Joelinton memahami posisinya dengan kedatangan ke Newcastle. "Saya tahu ini investasi besar yang telah dilakukan klub kepada diri saya, maka itu saya datang dengan tanggung jawab besar," kata pemain bernama lengkap Joelinton Cassio Apolinário de Lira di laman resmi klub.

Rekor transfer Newcastle sebelumnya adalah 20 juta pound yang mereka gunakan untuk mendatangkan playmaker Paraguay Miguel Almiron dari tim Major League Soccer (MLS) AS Atlanta United pada Januari 2019.

Joelinton akan memiliki kaos nomor 9, yang telah dikenakan oleh beberapa striker top klub termasuk pencetak gol terbanyak sepanjang masa Alan Shearer dan terakhir dipakai Jose Salomon Rondon dari Venezuela yang baru pergi ke klub Liga Super China Dalian Yifang.

Pindah ke Bundesliga dari klub Brasil Recife pada Juni 2015, Joelintondan kemudian bergabung dengan Rapid Vienna (Austria) dengan status pinjaman selama 2 tahun, mencetak 21 gol dalam 79 penampilan.

Dia kembali untuk membantu Hoffenheim finis kesembilan di Bundesliga musim lalu, mencetak 11 gol dalam 35 pertandingan.

"Anak itu memiliki masa depan yang menyenangkan," kata Bruce. "Dia pemain muda yang hebat dan kami jelas sangat senang mendapatkannya. Jadi, mendapatkan dia bagus untuk semua orang.”

"Dia memiliki semua yang diinginkan seorang pemain zaman modern. Dia besar, kuat, dan atletis, dan tentu saja dia juga punya usia yang masih muda.”

"Saya yakin dia akan menjadi pemain besar, memiliki banyak pendukung favorit. Dia punya nilai kinerja yang luar biasa, rendah hati, dan punya semua atribut yang diperlukan striker utama."

Newcastle, yang finis di peringkat ke-13 Liga Primer Inggris musim lalu, memulai Liga Primer dengan menjamu melawan Arsenal pada 11 Agustus.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Sumber : Reuters
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper