Bisnis.com, JAKARTA – Serie A Italia tengah memanggungkan rangkaian pertandingan pekan ke-35. Tiga hasil pertandingan yang telah digelar: Juventus seri 1 - 1 versus Torino 1 - 1, SPAL menggasak Chievo 4 - 0, serta Inter Milan seri 0 - 0 di markas Udinese.
Juventus telah dipastikan tampil sebagai juara karena nilainya di klasemen sementara secara matematis tak mungkin dapat dikejar lagi oleh Napoli yang menduduki peringkat kedua.
Dari sisi pencetak gol, ujung tombak Sampdoria Fabio Quagliarella tampil sebagai top skor sementara dengan jumlah 23 gol, dua lebih banyak dibandingkan dengan bomber Juventus Cristiano Ronaldo, striker AC Milan Krzysztof Piatek, dan penyerang Atalanta Duvan Zapata.
Quagliarella terakhir mencetak gol ketika Sampdoria menyerah di kandang sendiri di Genoa dengan skor 1 - 2 dari Lazio dalam pertandingan pekan ke-34 pada 28 April lalu.
Memang, Quagliarella tampil sebagai top skor, tetapi produktivitasnya yang tinggi tidak membawa Sampdoria ke papan atas klasemen sementara karena pertahanan yang rapuh membuat tim dari kota pelabuhan Genoa tersebut telah 14 kali kalah di sepanjang Serie A musim ini.
Sampdoria, yang gawangnya dikawal kiper berdarah Indonesia kelahiran Mataram, Nusa Tenggara Barat, Emil Audero Mulyadi, telah 46 kali dijebol lawan di ajang Serie A musim 2018 - 2019. Il Samp kini ada di slot kedelapan dengan nilai 48.
Berikut daftar pencetak gol sementara Serie A hingga Minggu (5/5/2019):
23 Gol: Fabio Quagliarella (Sampdoria)
21 Gol: Krzysztof Piatek (AC Milan), Duvan Zapata (Atalanta), Cristiano Ronaldo (Juventus)
17 Gol: Arkadiusz Milik (Napoli)
15 Gol: Francesco Caputo (Empoli)
14 Gol: Andrea Petagna (SPAL), Ciro Immobile (Lazio)
13 Gol: Andrea Belotti (Torino), Dries Mertens (Napoli)
12 Gol: Leonardo Pavoletti (Cagliari)
11 Gol: Josip Ilicic (Atalanta)
10 Gol: Gervinho (Parma), Mauro Icardi (Inter Milan), Stephan El Shaarawy (AS Roma).