Bisnis.com, JAKARTA – Ligue 1, kompetisi sepak bola teratas di Prancis, segera memasuki rangkaian pertandingan pekan ke-31 yang dimulai pada Sabtu (6/4/2019) hingga Senin (8/4/2019) pagi WIB.
Posisi klasemen sementara masih terus dipimpin juara bertahan Paris Saint-Germain (PSG) dengan koleksi 80 angka, berjarak 20 angka dari peringkat kedua Lille.
Dengan posisi demikian mantap di pucuk klasemen, PSG praktis tinggal menunggu waktu untuk tampil sebagai juara mempertahankan gelar.
Arah perhatian pun beralih ke ketatnya persaingan perebutan tiket ke kompetisi Eropa. Ligue 1 mendapatkan jatah dua tiket teratas masuk fase grup Liga Champions Eropa, peringkat ketiga ke jalur kualifikasi Liga Champions, sedangkan tim yang finis di peringkat keempat bertarung di Liga Europa.
Tim-tim papan atas di bawah PSG berturut-turut adalah Lille dengan koleksi 60 angka, Lyon 56, Saint-Etienne 49, Marseille 48, dan Stade Reims 46.
Pada pekan kali ini, PSG akan menjamu Strasbourg, sedangkan peringkat kedua berkandang ke peringkat keenam Stade Reims.
Selain dua laga itu, ada big match antara dua kekuatan lama sepak bola Prancis yakni Bordeaux versus Marseille. Kedua tim itu memang selama beberapa musim belakangan gagal menjuarai Ligue 1, tetapi di catatan sejarah mereka merupakan mantan kampiun.
Marseille juara Ligue 1 sebanyak sembilan kali, terakhir pada 2010. Jumlah itu hanya satu lebih sedikit dari pencapaian Saint-Etienne, juara terbanyak dengan 10 kali. Sedangkan Bordeaux juara enam kali, terakhir pada 2009.
Pada musim ini, Marseille menempati peringkat kelima, sedangkan Bordeaux terpuruk di peringkat ke-13.
Berikut jadwal lengkap pertandingan pekan ke-31 (dalam WIB):
Sabtu, 6 April:
01:45 Bordeaux vs Marseille
22:00 Lyon vs Dijon
Minggu, 7 April:
01:00 Amiens vs Saint-Etienne
01:00 Angers vs Stade Rennais
01:00 Guingamp vs AS Monaco
01:00 Nimes vs Caen
20:00 Stade Reims vs Lille
20:00 Toulouse vs Nantes
22:00 Nice vs Montpellier
Senin, 8 April:
02:00 Paris Saint-Germain vs Strasbourg.