Bisnis.com, JAKARTA - Tuan rumah PSS Sleman menghadapi Borneo FC dalam pertandingan Grup D Piala Presiden hari ini, Jumat (8/3/2019). Skor akhir 2-0 untuk keunggulan PSS Sleman.
Menurut data twitter resmi Piala Presiden 2019 @piala__presiden, pertandingan yang digelar di Stadion Maguwoharjo dengan kick off pukul 18.30 WIB.
Pertandingan akan disiarkan langsung oleh Indosar, tetapi Anda bisa menyimak cuplikan pertandingannya dari akun Youtube Abah Punya TV di bawah ini.
Dengan kemanangan ini, PSS Sleman mendapatkan 3 poin dan menempati posisi ketiga di bawah Madura United.
PSS Sleman akan menghadapi Persija di laga terakahir, mampukah PSS mengalahkan Persija untuk mengamankan peluangnya ke perempat final?
Babak II
Kushedya Hari Yudo mencetak gol kedua bagi PSS Sleman di injury time menit 93, sehingga memperbesar keunggulan PSS Sleman 2-0.
Babak I
Brian Frederico Ferrera menjebol gawang Borneo FRC menit 22, sehingga PSS Sleman unggul 1-0.
PREVIEW
PSS Sleman berlaga dengan kostum hijau-hijau, sedangkan Bornoe FC berksotum oranye-oranye. Berikut line up kedua tim.
PSS Sleman dan Borneo FC sama-sama menderita kekalahan di laga perdana, sementara laga antara Madura United vs Persija Jakarta berakhir seri 2-2. Berikut klasemen Grup D sebelum laga PSS Sleman vs Borneo FC.
Dengan posisi seperti itu, kemenangan menjadi modal sangat penting bagi PSS Sleman maupun Borneo FC untuk menghidupkan peluang mereka ke perempat final.
Bagaimana kekuatan PSS Sleman dan Borneo FC bisa kita lihat dari pertandingan pertama mereka yang digelar Selasa 5 Maret lalu. Berikut cuplikannya
Highlight pertandingan PSSS Sleman vs Madura United 0-2 dari akun Indosiar di Youtube:
Cuplikan pertandingan Borneo FC vs Persija 0-5 dari akun Indosiar di Youtube: