Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Pra-Piala Dunia U-20: Brasil Sikat Ekuador, Kolombia vs Paraguay 1-1

Brasil membuka Kejuaraan Antarnegara Amerika Selatan U-20 yang juga kualifikasi Piala Dunia U-20 2017 dengan kemenangan 1-0 atas tuan rumah Ekuador.
Striker Brasil U-20 Felipe Vizeu (9) bersuka cita selepas menjebol gawang Ekuador U-20/Conmebol.com
Striker Brasil U-20 Felipe Vizeu (9) bersuka cita selepas menjebol gawang Ekuador U-20/Conmebol.com

Bisnis.com, JAKARTA - Brasil membuka Kejuaraan Antarnegara Amerika Selatan U-20 yang juga kualifikasi Piala Dunia U-20 2017 dengan kemenangan 1-0 atas tuan rumah Ekuador, sementara Kolombia dan Paraguay bermain imbang 1-1 pada Kamis pagi WIB (19/1/2017).

Dalam pertandingan Grup A yang digelar di Stadion Olimpico Riobamba di Kota Riobamba, Ekuador, tuan rumah harus menyerah akibat gagal membalas gol Brasil yang dicetak Felipe Vizeu pada menit ke-52 dengan memaksimalkan sodoran pendek Richarlison di dalam kotak penalti.

Gol tersebut terjadi hanya berselang 6 menit setelah pemain Ekuador William Vargas menerima kartu kuning kedua dari wasit Jonathan Fuentes dari Uruguay sehingga harus meninggalkan lapangan permainan.

Sebelumnya Kolombia dan Paraguay bermain seri 1-1 di stadion yang sama. Kedua gol tercipta di ujung laga. Carlos Sebastian Ferreira membuka skor pada menit 81 untuk Paraguay, Kolombia menyamakan skor jadi 1-1 hanya 2 menit sebelum laga usai lewat kontribusi Damir Ceter.

Kejuaraan ini akan berlangsung hingga 11 Februari mendatang diikuti 10 anggota Konfederasi Sepak Bola Amerika Selatan (Conmebol) yakni Argentina, Brasil, Uruguay, Bolivia, Peru, Kolombia, Venezuela, Paraguay, Chile, dan tuan rumah Ekuador.

Ke-10 tim dibagi ke dua grup. Grup A diisi Ekuador, Brasil, Kolombia, Paraguay, dan Chile, sedangkan Grup diisi juara bertahan Argentina, Uruguay, Peru, Venezuela, dan Bolivia.

Tiga tim teratas masing-masing grup melaju ke babak akhir. Dari enam tim yang masuk babak akhir, empat tim teratas akan lolos ke Piala Dunia U-20 edisi 2017 yang dijadwalkan berlangsung pada 20 Mei - 11 Juni di Korea Selatan.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Sumber : Soccerway & Conmebol.com
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper