Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Jadwal Euro 2016 Inggris vs Slovakia, Bakal Jadi Laga Keras

Inggris akan menghadapi Slovakia dalam pertandingan penentuan matchday ketiga Grup B yang dijadwalkan berlangsung pada Selasa (21/6/2016) mulai pk. 02:00 WIB.
Marek Hamsik, juru gedor Slovakia yang patut diwaspadai Inggris/Reuters-Albert Gea
Marek Hamsik, juru gedor Slovakia yang patut diwaspadai Inggris/Reuters-Albert Gea

Bisnis.com, JAKARTA - Inggris akan menghadapi Slovakia dalam pertandingan penentuan matchday ketiga Grup B yang dijadwalkan berlangsung pada Selasa (21/6/2016) mulai pk. 02:00 WIB.

Inggris memang masih memuncaki klasemen sementara Grup B. Namun, dengan koleksi nilai hanya 4 dari kemungkinan maksimal seharusnya 6, skuat Three Lions masih bisa tersingkir di fase grup.

Itu terjadi apabila anak asuh pelatih Roy Hodgson itu kalah dari Slovakia dalam matchday ketiga dan pada saat bersamaan Wales menaklukkan Rusia.

Apabila itu yang terjadi, maka Inggris hanya berada di tempat ketiga dan untuk lolos ke 16 besar hanya mengandalkan status sebagai salah satu dari empat peringkat ketiga terbaik dari enam grup.

Artinya, jika hanya bisa finis di posisi ketiga, perolehan nilai Wayne Rooney dan kawan-kawan harus diperbandingkan lebih dulu dengan tim peringkat ketiga dari lima grup lainnya.

Klasemen sementara Grup B (main, menang, seri, kalah, gol memasukkan, gol kemasukan, selisih gol, nilai):

 Inggris

2

1

1

0

3

1

+1

4

 Wales

2

1

0

1

3

3

0

3

 Slovakia

2

1

0

1

3

3

0

3

 Rusia

2

0

1

1

2

3

−1

1

Menghadapi laga melawan Slovakia yang akan disiarkan secara langsung oleh RCTI, Roy Hodgson mengaku Martin Skrtel dan kawan-kawan bukan lawan yang mudah untuk ditaklukkan. “Slovakia lawan yang keras,” tuturnya.

“Ada banyak pemain Slovakia yang harus kami waspadai. Wayne (Rooney) dan rekan-rekan setim telah kami beritahu tentang Slovakia. Mereka punya empat penyerang bagus. Saya tahu (Martin) Skrtel saat saya melatih Liverpool (2010-2011). Mereka lawan yang tangguh. Mereka juga berusaha mengalahkan kami. Itu keindahan sepak bola, ini akan menjadi pertandingan bagus,” kata Hodgson.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Sumber : Soccerway
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper