Bisnis.com, JAKARTA - Juara bertahan San Lorenzo membuka peluang ke babak 16 besar Copa Libertadores setelah mengatasi klub Brasil Sao Paulo dalam matchday keempat Grup 2 yang berlangsung di Stadion Pedro Budegain, Buenos Aires, Argentina, pada Kamis pagi WIB (24/2015).
Gol semata wayang dari Martin Cauteruccio pada menit ke-71 dengan memanfaatkan assist Mauro Matos membuka kembali peluang sang juara bertahan setekah dalam tiga pertandingan sebelumnya hanya menang satu kali dan kalah dua kali.
Meskipun memetik 3 angka, San Lorenzo masih menempati peringkat ketiga klasemen sementara Grup 2 dengan nilai 6. Perolehan angka tersebut sama dengan Sao Paulo, namun San Lorenzo kalah selisih gol.
Sementara itu dalam laga Grup 2 lainnya, klub Brasil Corinthians hampir memastikan diri lolos ke babak 16 besar setelah menghancurkan wakil Uruguay Danubio dengan skor telak 4-0.
Striker Timnas Peru Paolo Guerrero menjadi pahlawan bagi Corinthians dengan mencetak hattrick. Ketiga gol mantan pemain tim Bundesliga Jerman Bayern Munchen dan Hamburg SV itu mengontribusi gol-golnya pada menit ke-34, 46, dan 68.
Satu gol lainnya dicetak oleh Jadson Rodrigues da Silva pada menit ke-27. Jadson juga menyumbang assist untuk gol terakhir Guerrero.
Dengan kemenangan itu, Corinthians menyapu bersih empat laga dengan kemenangan dan memimpin klasemen dengan nilai sempurna 12. Dengan demikian, Corinthians tinggal 'sejengkal' lagi lolos ke 16 besar.
Hanya dua kekalahan dengan skor telak saja dala dua laga terakhir versus Sao Paulo dan San Lorenzo yang bisa menggagalkannya dan itu praktis sulit jika melihat keperkasaan dalam empat laga awal.
Sementara bagi Danubio, kekalahan itu menutup rapat peluangnya untuk lolos ke babak 16 besar karena telah empat kali kalah dalam empat pertandingan.
Klasemen sementara Grup 2 (main, menang, seri, kalah, gol memasukkan, gol kemasukan, selisih gol, nilai):
4 | 4 | 0 | 0 | 9 | 1 | +8 | 12 | |
4 | 2 | 0 | 2 | 5 | 3 | +2 | 6 | |
4 | 2 | 0 | 2 | 3 | 3 | +0 | 6 | |
4 | 0 | 0 | 4 | 2 | 12 | -10 | 0 |
Copa Libertadores merupakan turnamen level tertinggi antarklub negara-negara anggota Konfederasi Sepak Bola Amerika Selatan (Confederacion Sudamericana de Futbol/Conmebol) yang juga melibatkan klub Meksiko sebagai tim tamu.
Sebanyak 32 peserta terlibat dalam fase grup yang dibagi menjadi delapan grup yang masing-masing berisi empat klub. Keempat klub itu akan berkompetisi dengan sistem round robbin atau masing-masing bertemu dua kali home and away.
Dua klub teratas dalam klasemen akhir setiap grup akan lolos ke babak 16 besar atau perdelapan final yang juga akan dihelat dengan pola kandang dan tandang.
Terdapat delapan tim unggulan yang ditempatkan di setiap grup. Kedelapan klub tersebut ialah juara bertahan San Lorenzo, River Plate (Argentina), Cruzeiro, Atletico Mineiro (Brasil), Atletico Nacional Medellin (Kolombia), Emelec (Ekuador), Sporting Cristal (Peru), dan Zamora (Venezuela).
Pembagian grup Copa Libertadores 2015:
Grup 1: Atletico Mineiro (Brasil), Santa Fe (Kolombia), Colo-Colo (Chile), Atlas (Meksiko).
Grup 2: San Lorenzo (Argentina), Sao Paulo (rasil), Danubio (Uruguay), Corinthians (Brasil)
Grup 3: Cruzeiro (Brasil), Mineros de Guayana (Venezuela), Club Universitario (Bolivia), Huracan (Argentina)
Grup 4: Emelec (Ekuador), Internacional (Brasil), Universidad de Chile (Chile), The Strongest (Bolivia)
Grup 5: Zamora (Venezuela), Boca Juniors (Argentina), Montevideo Wanderers (Uruguay), Palestino (Chile)
Grup 6: River Plate (Argentina), Juan Aurich (Peru), San Jose (Bolivia), Tigres UANL (Meksiko)
Grup 7: Atletico Nacional Medellin (Kolombia), Barcelona SC (Ekuador), Libertad (Paraguay), Estudiantes (Argentina)
Grup 8: Sporting Cristal (Peru), Racing (Argentina), Guarani (Paraguay), Deportivo Tachira (Venezuela).