Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

HASIL LIGA ARGENTINA: San Lorenzo & Boca Petik 3 Angka, Gusur Rosario

San Lorenzo dan Boca Juniors memetik 3 angka dalam pekan ke-7 Divisi Primer Liga Argentina sehingga menempati posisi dua teratas dalam klasemen sementara dengan menggusur pemuncak sebelumnya Rosario Central yang ditahan Colon 1-1 dalam derby Santa Fe.
Boca Juniors/Reuters-Enrique Marcarian
Boca Juniors/Reuters-Enrique Marcarian

Bisnis.com, JAKARTA - San Lorenzo dan Boca Juniors memetik 3 angka dalam pekan ke-7 Divisi Primer Liga Argentina sehingga menempati posisi dua teratas dalam klasemen sementara dengan menggusur pemuncak sebelumnya Rosario Central yang ditahan Colon 1-1 dalam derby Santa Fe.

San Lorenzo menundukkan Lanus dengan skor telak 4-0 di Stadion Pedro Budegain, Buenos Aires. Mauro Matos menjadi pahlawan dengan mengontribusi dua gol pada menit ke-40 dengan assist Enzo Kalinski dan saat babak kedua memasuki menit ke-2 dengan assist Leandro Romagnoli.

Dua gol lainnya dihasilkan melalui titik penalti oleh Julio Buffarini pada menit ke-58 dan Martin Cauteruccio pada menit ke-85 dengan setelah menyambar umpan Emanuel Mas. Skor akhir 4-0 untuk tuan rumah yang merupakan juara bertahan Copa Libertadores.

Sementara itu Boca Juniors, klub yang saling membesarkan dengan pemain legendaris Diego Maradona, menang mutlak 3-0 atas salah satu klub kuat dalam sejarah Argentina, Estudiantes, dalam pertandingan yang digelar di Stadion Alberto Jose Armando, Buenos Aires.

Mantan pemain Inter Milan Pablo Daniel Osvaldo menyumbang satu gol dalam pertandingan tersebut yakni pada menit ke-41 dengan memaksimalkan assist Pablo Javier Perez untuk mengubah skor menjadi 2-0.

Sebelumnya tuan rumah membuka skor melalui Cristian Damian Erbes pada menit ke-39 dengan umpan dari Andres Chavez. Pesta Boca ditutup dengan gol Franco Cristaldo pada menit ke-79 untuk mengakhiri pertandingan dengan angka telak 3-0.

Dengan kemenangan yang diraih oleh San Lorenzo dan Boca Juniors, kedua tim tersebut menempati posisi dua teratas dalam susunan klasemen sementara, masing-masing dengan mengoleksi nilai 18 dan 17.

Boca Juniors mempunyai koleksi nilai yang sama dengan Rosario Central, tetapi Boca berhak untuk menduduki peringkat kedua karena unggul selisih gol yakni 13-4 berbanding dengan 10-4 milik Rosario.

Pertandingan pekan ketujuh masih menyisakan dua laga lagi yakni Tigre vs Defensa y Justicia dan Argentinos Juniors vs Nueva Chicago yang akan dimainkan pada Selasa (31/3/2015) mulai pk. 07:10 WIB.

Hasil lengkap pertandingan pekan ketujuh hingga pk. 05:30 WIB

Gimnasia-La Plata 2 vs River Plate 3

Belgrano 2 vs Newell's Old Boys 0

Boca Juniors 3 vs Estudiantes 0

Racing Club 2 vs San Martin (San Juan) 0

Union (Santa Fe) vs 1 Velez Sarsfield 0

Banfield 1 vs Huracan 0  

Crucero del Norte 1 vs Temperley 0

Godoy Cruz 2 vs Independiente 2

San Lorenzo 4 vs Lanus 0

Olimpo 0 vs Atletico Rafaela 0

Rosario Central 1 vs Colon (Santa Fe) 1

Quilmes 0 vs Sarmiento 4. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Sumber : Reuters
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper