Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

LIVERPOOL VS TOTTENHAM HOTSPUR: Hasil, Skor, Gol & Klasemen Liga Inggris

LIVERPOOL VS TOTTENHAM HOTSPUR: Hasil, Skor, Gol & Klasemen Liga Inggris
Brendan Rodgers. Pelatih Liverpool ini menyebut Daniel Sturridge lebih bagus daripada Harry Kane, penyerang Tottenham Hotspur yang sedang naik daun/Reuters
Brendan Rodgers. Pelatih Liverpool ini menyebut Daniel Sturridge lebih bagus daripada Harry Kane, penyerang Tottenham Hotspur yang sedang naik daun/Reuters

Bisnis.com, JAKARTA – Mario Balotelli mencetak gol pada menit 83 yang membawa Liverpoool unggul 3-2 atas Tottenham Hotspur.

Sampai dengan babak 1, skor Liverpool vs Tottenham Hotspur masih imbang 1-1. Gol Liverpool dicetak oleh Lazar Markovic  pada menit 15, namun dibalas dengan gol Harry Kane pada menit 26.

Gol untuk Liverpool bermula ketika Daniel Strurridge menguasai bola kemudian memberikan umpan yang langsung disambar oleh Lazar Markovi*. Skor Liverpool vs Tottenham Hotspur berubah menjadi 1-0.

Harry Kane  membalas kepercayaan pelatih dengan mencetak gol balasan untuk Tottenham Hotspur. Menyambut umpan terobosan dari Lamela, Kane melepaskan tendangan keras yang tidak mampu ditahan oleh kiper Mignolet. Skor Liverpool vs Tottenham menjadi 1-1.

LIVERPOOL VS TOTTENHAM HOTSPUR: Hasil, Skor, Gol & Klasemen Liga Inggris

Prediksi yang menyebutkan bahwa laga Liverpool vs Tottenham Hotspur juga akan memperlihatkan adu tajam antara Harry Kane (foto Reuters) dan Sturridge memang terbukti.

Meski belum mencetak gol, Sturridge menjadi pengumpan bagi terjadinya gol Liverpool. Bahkan pada menit-menit akhir, Sturridge hampir saja mencetak gol spektakuler.

Dengan gayanya yang khas, dari dalam kotak penalti Spurs, Sturridge sambil membelakangi gawang melakukan sontekan dengan tumit. Sayang bola sentuhannya masih tipis di sudut atas gawang Tottenham Hotspur.

Skor Liverpool vs Tottenham 1-1 bertahan sampai babak pertama selesai.

Di babak kedua, Liverpool kembali unggul lewat gol dari sang kapten Steven Gerrard lewat titik penalti pada menit 53. Namun, lagi-lagi keunggulan Liverpool tidak berumur panjang. Moussa Dembele membalas dengan gol pada menit 61. Skor LIverpool vs Tottenham Hotspur menjadi 2-2.

Akhirnya Mario Balotelli yang menjadi pemain pengganti mengubah papan skor menjadi 3-2 untuk Liverpool lewat golnya pada menit 83.

Hasil Liverpool vs Tottenham Hotspur menjadi krusial untuk kedua klub mengejar 4 besar klasemen Liga Inggris.

SUSUNAN PEMAIN

  • Liverpool: Mignolet, Can, Skrtel, Sakho, Ibe, Moreno, Gerrard, Henderson, Markovic, Coutinho, Sturridge.
  • Cadangan: Ward, Johnson, Lovren, Lambert, Lallana, Allen, Balotelli. Pelatih: Bredan Rodgers
  • Tottenham Hotspur: 1 Lloris, 15 Dier, 3 Rose, 5 Vertonghen, 2 Walker, 42 Bentaleb, 9 Dembélé, 38 Mason, 11 Lamela, 23 Eriksen, 18 Kane
  • Cadangan:  8 Paulinho, 33Ben Davies, 9 Roberto Soldado, 13 Michel Vorm, 21 Federico Fazio, 22 Nacer Chadli, 17 Andros Townsend Pelatih: Mauricio Pochettino

Tottenham kinii berada di posisi 5 klasemen Liga Inggris sampai pekan ini dengan raihan 43 poin. Sementara Liverpool berada di posisi 7 dengan 39 poin. Kedua klub memiliki selisih gol sebanya 6 gol. Hasil maksimal akan membuat peluang kedua klub bermain di Liga Champions menjadi semakin besar.

Andai Tottenham mampu membawa hasil maksimal mereka berpeluang melesak ke 3 besar. Sementara jika Liverpool meraih hasil tiga angka, The Reds akan berselisih 1 angka dengan Spurs sekaligus bersaing dengan Southampton, Manchester United dan Arsenal.

POS

KLUB

M

M

S

K

Poin

1

Chelsea

24

17

5

2

56

2

Manchester City

24

14

7

3

49

3

Southampton

24

14

3

7

45

4

Arsenal

25

13

6

6

45

5

Manchester United

24

12

8

4

44

6

Tottenham Hotspur

25

13

4

8

43

7

Liverpool

25

12

6

7

42

8

West Ham United

24

10

7

7

37

9

Swansea City

24

9

7

8

34

10

Stoke City

24

9

6

9

33

11

Newcastle United

24

8

7

9

31

12

Everton

24

6

9

9

27

13

Crystal Palace

24

6

8

10

26

14

Sunderland

25

4

12

9

24

15

Hull City

25

5

8

12

23

16

West Bromwich Albion

24

5

8

11

23

17

Queens Park Rangers

25

6

4

15

22

18

Aston Villa

25

5

7

13

22

19

Burnley

24

4

9

11

21

20

Leicester City

25

4

5

16

17

 KOMENTAR BRENDAN RODGERS SEBELUM LAGA

Manajer Liverpool, Brendan Rodgers, tidak ingin kalah adu gertak dengan lawannya. Ia justru melontar puja puji kepada salah satu pemain asuhannya, Daniel Sturridge, di tengah pujian bertubi-tubi yang diterima salah satu penyerang Tottenham Hotspur, Harry Kane.

Duel bertensi tinggi tidak jarang memerlukan perang urat syaraf. Derbi London antara Liverpool kontra Tottenham bakal dipanggungkan di Stadion Anfield dalam lanjutan Premier League pekan ke-25 yang diadakan pada Selasa waktu setempat atau Rabu dini hari WIB.

Rodgers tidak ingin kalah gertak lantaran Kane menorehkan hasil mentereng dengan mengoleksi sebanyak 22 gol selama perjalanan musim ini, termasuk dua gol yang ia lesakkan ke gawang Arsenal.

Spurs di bawah arahan pelatih Mauricio Pochettino datang ke Anfield bermodal asa kemenangan karena mampu mengalahkan Arsenal dengan skor 2-1 dalam laga bertajuk Derby London pada akhir pekan lalu.

Kane digadang-gadang bakal menjadi penggawa di depan yang mengomando skema ofensif Spurs dalam pertandingan di Anfield nanti. Ini lantas sesegera ditepis oleh Rodgers dengan menyebut bahwa Sturridge punya kualitas lebih baik dibandingkan dengan Kane, sebagaimana dikutip dari laman SkySport.

Sturridge masih striker terbaik di Inggris, bukan Kane, kata Rodgers. Pemain Liverpool itu diyakini bakal dipilih oleh pelatih timnas Inggris Roy Hodgson.

"Bagi saya, tidak ada yang lebih baik dari Daniel Sturridge. Ia terbukti tampil sebagai pemain yang lengkap bahkan mampu tampil konsisten dalam setiap pertandingan. Ia punya catatan apik mengenai rekor golnya, punya kecepatan dan kekuatan. Ia pantas menjadi striker timnas Inggris. Tidak ada yang lebih baik dari dirinya," katanya.

"Saya yakin ke depannya, Daniel bakal menjadi salah satu striker termuda di timnas Inggris. Ia akan membuktikannya di ajang internasional," kata Rodgers.

Dalam laga bertajuk Derby London melawan Arsenal, justru Harry Kane mampu mencetak gol ke-22nya selama musim ini. Kane telah menyumbangkan 11 gol dari 14 penampilan Tottenham.

Saat ini tim yang bermarkas di White Hart Lane bertengger di posisi kelima dengan memperoleh nilai 43 dari 24 pertandingan. Ini artinya unggul empat poin dari Liverpool. (Antara/Bisnis.com)


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Bisnis Indonesia Premium.

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Bisnis Indonesia Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper