BISNIS.COM, JAKARTA -- Mantan striker Manchester City Carlos Tevez resmi bergabung dengan Juventus. Attacante asal Argentina tersebut dibeli Si Nyonya Tua dengan kontrak berdurasi 3 tahun.
Seperti dilansir di laman resmi Juventus, I Bianconeri menemui kesepakatan dengan Manchester City dengan nilai transfer 9 juta euro hingga 30 Juni 2016 plus 6 juta euro jika Juventus lolos kualifikasi Liga Champions, juara Serie A, dan/atau Juara Liga Champions di akhir musim 2013/14.
Carlitos, julukan Tevez, akan menggunakan kostum bernomor punggung 10 yang sebelumnya milik legenda Juventus Alessandro Del Piero yang tidak diperpanjang kontraknya oleh manajemen klub dan pindah ke Sidney FC pada tahun lalu.
Setelah menjalani paruh kedua tes medisnya, Kamis (27/6/2013) waktu setempat, pemain berusia 29 tahun itu akan diperkenalkan secara resmi di Juventus Stadium.
Tevez merupakan striker yang dikenal tajam di depan gawang tetapi bengal dan sering memunculkan kontroversi. Diharapkan kehadiran penyerang ini dapat menambah daya gedor Juventus yang saat ini diisi oleh enam pemain yakni Vucinic, Giovinco, Matri, Quagliarella, Anelka, dan Bendtner.
Setelah mendapatkan Tevez, Juventus diyakini akan memilih opsi lain yakni pemain Fiorentina Jovetic yang dikabarkan sudah tidak memiliki hubungan baik dengan klubnya. Sementara itu, kedatangan Tevez juga memunculkan spekulasi kepindahan Matri atau Quagliarella ke klub lain.