Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

LIGA ITALIA: Napoli Resmi Ditukangi Rafael Benitez

BISNIS.COM, ROME--Klub papan atas Liga Seri A Italia Napoli pada musim depan akan ditangani mantan pelatih Liverpool dan Chelsea, Rafael Benitez.Rafael Benitez dipilih sebagai pelatih tim Serie A Napoli, Senin (27/5/2013), demikian diumumkan presiden

BISNIS.COM, ROME--Klub papan atas Liga Seri A Italia Napoli pada musim depan akan ditangani mantan pelatih Liverpool dan Chelsea, Rafael Benitez.

Rafael Benitez dipilih sebagai pelatih tim Serie A Napoli, Senin (27/5/2013), demikian diumumkan presiden klub itu.

Pelatih berusia 53 tahun dari Spanyol itu - yang pernah melatih dalam waktu singkat di klub Serie A Inter Milan - amat diharapkan dapat melatih Napoli dan supremo Aurelio De Laurentiis menyatakan perihal pelatih itu dalam Twitter.

"Rafa Benitez adalah pelatih baru Napoli," tulis De Laurentiis dalam jejaring sosial itu, yang timnya mengakhiri musim kompetisi tahun ini sebagai runners-up.

"Ia pelatih dengan segudang pengalaman dan ia pemimpin sejati," katanya.

Benitez, yang juga dihubung-hubungkan dengan juara Pransis, Paris Saint-Germain, melakoni kerja sukses ketika menangani Chelsea setelah menggantikan pelatih juara Liga Champions, Roberto di Matteo.

Pelatih asal Spanyol itu membawa Chelsea meraih gelar mahkota Liga Eropa dan juga menolong mereka lolos ke kompetisi Liga Champions musim mendatang kendati melatih dalam jangka waktu pendek.

Menurut laporan media Spanyol, Benitez menandatangani kontrak dua tahun dengan opsi diperpanjang dengan gaji per tahun sebesar 3,5 juta euro.

Tugas pertamanya di Napoli adalah membangkitkan keinginan pendukung agar memfavoritkannya dan tim serta mencoba mempertahankan pencetak gol terbanyak Edinson Cavani tetap berada di klub itu.

Benitez menggantikan Walter Mazzarri, yang sudah terpilih sebagai pelatih di Inter Milan.

Ia memenangi dua gelar di Spanyol dan Liga Eropa ketika bersama Valencia dan ia membawa sukses Liverpool di Liga Champions pada 2005.(yop)


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Yoseph Pencawan
Editor : Others
Sumber : Antara
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper