Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

LIGA CHAMPIONS: Bayern Munich Juara Kelima Kali, Robben Penentu

Neuer (kanan) & Lewandowski (Dortmund)  Foto: uefa.comBISNIS.COM, JAKARTA--'FC Hollywood' Bayern Munich akhirnya mewujudkan mimpi menjuarai Liga Champions. Di final Minggu (26/5/2013) dini hari WIB atau Sabtu (25/5/2013) yang berlangsung di

Neuer (kanan) & Lewandowski (Dortmund)  Foto: uefa.com

BISNIS.COM, JAKARTA--'FC Hollywood' Bayern Munich akhirnya mewujudkan mimpi menjuarai Liga Champions. Di final Minggu (26/5/2013) dini hari WIB atau Sabtu (25/5/2013) yang berlangsung di Stadion Wembley, London, Inggris menundukkan Borussia Dortmund 2-1.

Bayern unggul 1-0 melalui gol Mario Mandzukic pada menit ke-60 memaksimalkan hasil kerja sama   Franck Ribery dan Arjen Robben. Bahkan Ribery mampu 'mengelabui' tiga pemain Dortmund. Namun, enam menit kemudian (ke-66), juara Liga Champions 1997, Borussia Dortmund mampu menyamakan kedudukan. Gol ini hasil dari tendangan pinalti Llkay Gundogan. Pinalti diberikan wasit Nicola Rizzoli (Italia) menyusul aksi buruk Dante yang menginjak Reus saat berduel bola di udara di kotak pinalti Bayern Munich. Dante sudah mendapat kartu kuning pada menit ke-27 karena menghadang Reus yang melintasinya.

Pertarungan babak kedua berpotensi akan diakhiri seri. Namun, kerja keras Bayern Munich akhirnya membuahkan hasil manis. Gelandang asal Belanda, Robben akhirnya memastikan Bayern Munich menjadi juara kelima kali pada menit ke-88.

Gol ini berbau serangan balik. Dari satu umpan lambung dari daerah pertahanan Bayern yang diarahkan langsung ke Ribery. Dengan tumit kaki kanan yang mampu melewati dua pemain Dortmund, bola mengarah ke Robben. Dengan satu sontekan kaki kanan setelah berhadapan dengan  kiper Dortmund, Roman Weidenfeller bola pun 'mengalir' dan menjebol gawang Dortmund.

Gelar ini yang kelima. Gelar sebelumnya diraih pada 1973-74 saat mengatasi Atletico Madrid di Heysel, Brussel 4-0 pada  partai ulangan (sebelumnya 1-1). Gelar kedua pada 1974-75 mengalahkan Leeds United (Inggris) 2-0 di di Parc des Princes, Paris. Ketiga menang 1-0 dari Saint-Etienne di Hampden Park, Glasgow (1975-76). Keempat menang 5-4 lewat penalti (waktu normal 1-1) melawan Valencia di San Siro, Milan (2000-01.

Susunan Pemain: 

Bayern Munich (4-2-3-1) Manuel Neuer; Philipp Lahm (kapt), Jerome Boateng, Dante, David Alaba; Bastian Schweinsteiger, Javi Martinez; Arjen Robben, Thomas Mueller, Franck Ribery/Gustavo; Mario Mandzukic/Gomez. Pelatih: Jupp Heynckes

Borussia Dortmund (4-3-3) Roman Weidenfeller (kapt); Lukasz Piszczek, Neven Subotic, Mats Hummels, Marcel Schmelzer; Sven Bender, Ilkay Gundogan, Kevin Grosskreutz; Jakub Blaszczykowski, Marco Reus, Robert Lewandowski Pelatih: Jurgen Klopp.

 

BACA JUGA: 


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Martin Sihombing
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper