Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

LIGA CHAMPIONS: Prediksi Bayern Muenchen vs Juventus 3 April, Andrea Pirlo diwaspadai

BISNIS.COM, JAKARTA- Bayern Muenchen berhasrat mempertajam penampilan positif mereka malam ini dengan meladeni raksasa Italia Juventus dalam laga babak perempat final Liga Champions.

BISNIS.COM, JAKARTA- Bayern Muenchen berhasrat mempertajam penampilan positif mereka malam ini dengan meladeni raksasa Italia Juventus dalam laga babak perempat final Liga Champions.

Laga FC Hollywood versus La Vecchia Signora akan berlangsung pada Selasa (2/4/13) malam ini di Allianz Fussball Arena dan disiarkan langsung oleh SCTV pada pukul 01.45, Rabu (3/4/13) dinihari WIB.

Bayern Muenchen dan Juventus sama-sama baru meraih kemenangan di liga domestik. Bayern Muenchen tinggal membutuhkan dua poin dari tujuh partai tersisa guna memastikan dapat merebut gelar dari juara musim lalu Borussia Dortmund. Die Rotten melumat Hamburg SV 9-2, Sabtu (30/3/13). Di laga tersebut, pelatih Jupp Heynckes menurunkan tim campuran demi menghemat tenaga para pemain inti menjelang laga lawan Bianconeri.

Sementara itu, Si Nyonya Tua juga menang di laga Derbi Italia setelah mengalahkan Internazionale Milan dengan skor tipis 1-2. Pelatih Juventus Antonio Conte tentu akan memaksimalkan peran Andrea Pirlo yang selalu menjadi momok bagi lawan dengan umpan-umpan akurat dan tendangan bebas mematikannya.

Pirlo akan ditemani trio gelandang Stephan Lichtsteiner, Arturo Vidal, dan Claudio Marchisio, meskipun ketiganya rawan kartu kuning.

Namun, Bayern Muenchen tetap optimistis karena leg pertama ini menjadi tuan rumah. Lagipula, Franck Riberry dkk dalam dua pertemuan terakhir tak pernah kalah lawan Juventus.

Bek muda Bayern Muenchen Diego Contento yang berdarah Italia, optimistis rekan-rekannya mampu melibas Buffon dkk. "Bukan kebetulan jika mereka (Juventus) saat ini menjadi pimpinan Serie A. Laga nanti bakal berjalan sulit. Akan tetapi, saya sangat yakin, kami akan tampil lebih baik dan memenangkan pertandingan," ujarnya seperti dikutip Eurosport.

Fakta menarinya, Juventus & Bayern Muenchen merupakan dua tim yang paling banyak menjadi runner-up Liga Champions Eropa yaitu 5 kali.

Pertemuan kedua tim:
9 Desember 2009 Juventus 1 – FC Bayern München 4 Liga Champions
1 Oktober 2009 FC Bayern München 0 – Juventus 0 Liga Champions

Lima Pertandingan terakhir Bayern Munchen:
31 Maret 2013 FC Bayern München 9 – Hamburger SV 2
17 Maret 2013 Bayer 04 Leverkusen 1 – FC Bayern München 2
14 Maret 2013 FC Bayern München 0 – Arsenal FC 2
9 Maret 2013 FC Bayern München 3 – Fortuna Düsseldorf 2
3 Maret 2013 TSG 1899 Hoffenheim 0 – FC Bayern München 1

Lima Pertandingan terakhir Juventus:
30 Maret 2013 Inter 1 – Juventus 2
17 Maret 2013 Bologna 0 – Juventus 2
10 Maret 2013 Juventus 1 – Catania 0
7 Maret 2013 Juventus 2 – Celtic 0
2 Maret 2013 Napoli 1 – Juventus 1

Perkiraan susunan pemain:
Bayern Munchen: Manuel Neuer, Dante, Jerome Boateng, Philipp Lahm, Franck Ribéry, Javi Martínez, Arjen Robben, D. Alaba, Bastian Schweinsteiger, Toni Kroos, Mario Gomez
Pelatih: Jupp Heynckes

Juventus: Gianluigi Buffon, Paolo De Ceglie, Andrea Barzagli, Leonardo Bonucci, Stephan Lichtsteiner, Paul Pogba, Claudio Marchisio, Andrea Pirlo, Emanuele Giaccherini, Mirko Vucinic, Sebastian Giovinco
Pelatih: Antonio Conte

(faa)


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Fahmi Achmad
Editor : Others
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper