Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekor Pertemuan Indonesia vs Bahrain, Ada Kenangan Buruk dan Ada Kenangan Manis

Timnas Indonesia punya kenangan buruk dan kenangan manis saat berhadapan dengan Timnas Bahrain di sepak bola berbagai ajang.
Susunan pemain timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Asia 2023 / PSSI
Susunan pemain timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Asia 2023 / PSSI

Bisnis.com, JAKARTA - Timnas Indonesia punya kenangan buruk dan kenangan manis saat berhadapan dengan Timnas Bahrain di sepak bola berbagai ajang.

Timnas Indonesia akan berhadapan dengan Bahrain pada laga lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona asia pada Kamis, 10 Oktober 2024.

Pertandingan tersebut rencananya akan dihelat Stadion Nasional Bahrain pada pukul 23.00 malam WIB.

Indonesia cukup diunggulkan pada laga ini meskipun catatan Bahrain juga cukup mengerikan di Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Skuad asuhan Shin Tae-yong tersebut sukses bermain imbang dalam dua laga sebelumnya. Mereka imbang lawan Arab Saudi dan Australia pada dua laga awal di Grup C.

Melawan Bahrain, Indonesia punya catatan manis sekaligus pahit. Tercatat, Indonesia sudah tujuh kali berhadapan dengan Bahlain.

Pertemuan pertama Indonesia vs Bahrain terjadi pada tahun 1980 lalu di mana Indonesia menang dengan skor 3-2. Ini adalah kenangan manis.

Akan tetapi pada 6 laga selanjutnya, Garuda tak pernah menang melawan Bahrain. Pertemuan terbaru keduanya pada tahun 2012 bahkan menjadi catatan terburuk bagi Indonesia.

Bagaimana tidak, Indonesia kalah 0-10 dari Bahrain di mana hal ini sempat membuat Shin Tae-yong kaget.

Rekor pertemuan Indonesia bs Bahrain:

27/08/1980 Indonesia 3-2 Bahrain

11/06/1982 Indonesia 1-1 Bahrain

19/06/1988 Bahrain 0-0 Indonesia

25/07/2004 Bahrain 3-1 Indonesia

10/07/2007 Indonesia 2-1 Bahrain

06/09/2011 Indonesia 0-2 Bahrain

29/02/2012 Bahrain 10-0 Indonesia

5 laga terakhir Bahrain

27/03/24 Bahrain 3 - 0 Nepal

07/06/24 Bahrain 0 - 0 Yaman

12/06/24 UAE 1 - 1 Bahrain

05/09/24 Australia 0 - 1 Bahrain

10/09/24 Bahrain 0 - 5 Jepang

5 laga terakhir Indonesia

02/06/24 Indonesia 0 - 0 Tanzania

06/06/24 Indonesia 0 - 2 Iraq

11/06/24 Indonesia 2 - 0 Filipina

06/09/24 Arab Saudi 1 - 1 Indonesia

10/09/24 Indonesia 0 - 0 Australia


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper