Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

PSSI Terima Bola Bertanda Tangan Paus Fransiskus, Erick Ungkap Harapannya

Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, menerima bola khusus bertanda tangan Paus Fransiskus yang baru saja mengunjungi Indonesia.
Ketua Umum PSSI Erick Thohir menerima bola bertanda tangan Paus Fransiskus / PSSI.
Ketua Umum PSSI Erick Thohir menerima bola bertanda tangan Paus Fransiskus / PSSI.

Bisnis.com, JAKARTA - Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, menerima bola khusus bertanda tangan Paus Fransiskus yang baru saja mengunjungi Indonesia.

Ketua Umum PSSI Erick Thohir mendapatkan bola bertanda tangan Paus Fransiskus dari salah satu penggemar sepak bola, Hilbert Iddo Hasudungan, Sabtu (21/9/2024).

Erick mengucapkan terima kasih kepada Hilbert yang bersedia memberikan bola yang telah ditandatangani Paus Fransiskus kala berkunjung ke Jakarta pada awal September lalu.

Bola itu, lanjut Erick, akan disimpan oleh PSSI dalam Museum Bola Indonesia yang akan dibangun di Ibu Kota Nusantara (IKN).

"Ini adalah bola berkah yang diperoleh oleh Bang Hilbert ketika kunjungan Paus Fransiskus. Ini nantinya akan disimpan oleh PSSI dan jika museum bola sudah jadi akan disimpan disana dengan nama Bang Hibert," kata Erick Thohir dalam serah terima bola tersebut di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Sabtu.

Hilbert, yang sehari-hari menjadi Aparatur Sipil Negara (ASN) di Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf), membeberkan harapannya untuk sepak bola Indonesia.

Dalam kesempatan itu Hilbert berharap agar sepak bola Indonesia terus mencetak prestasi dan membawa pesan perdamaian bagi masyarakat Tanah Air.

"Saya setuju dengan harapan Bang Hilbert. Jadi terus dukung sepak bola Indonesia dan pantang menyerah. Memang sepak bola itu untuk persatuan, perdamaia dan bukan jadi pemecah belah," ucap Erick Thohir.

"Harapannya Timnas Indonesia terus berprestasi dan menjadi alat pemersatu dengan hadirnya bola ini," katanya.

Sebagai tambahan informasi, Paus Fransiskus menggelar perjalanan apostolik di Indonesia selama 3 hari pada 3-6 September lalu.

Di Indonesia, Paus Fransiskus menggelar Misa Suci di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK) pada Kamis (5/9/2024).


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper