Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Hasil Korea Open 2024: Kakak Beradik Kalah, Rehan/Lisa ke Babak 16 Besar

Tiga wakil Indonesia di Korea Open 2024 mendapat hasil yang berbeda pada babak 32 besar.
Ganda campuran Indonesia Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati melaju ke 16 besar Korea Open 2024 / PBSI
Ganda campuran Indonesia Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati melaju ke 16 besar Korea Open 2024 / PBSI

Bisnis.com, JAKARTA - Tiga wakil Indonesia di Korea Open 2024 mendapat hasil yang berbeda pada babak 32 besar. Kakak beradik Chico Aura Dwi Wardoyo dan Ester Nurumi Tri Wardoyo takluk, sedangkan Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati melaju ke babak 16 besar.

Turnamen BWF Super 500 Korea Open 2024 memainkan lanjutan babak 32 besar di Mokpo Indoor Stadium, Rabu (28/8/2024).

Tiga pemain Indonesia mencatat hasil yang berbeda pada pertandingan pertama mereka di Korea Open 2024.

Rehan/Lisa melaju ke babak 16 besar setelah menjegal pasangan Amerika Serikat Chen Zi Yi/Francesca Corbett dalam 2 gim langsung, 21-7 dan 21-14.

Pada awal gim pertama Rehan/Lisa langsung tancap gas dan unggul 11-4 atas Chen/Francesca saat jeda interval.

Usai turun minum permainan Rehan/Lisa makin tak terbendung. Secara kilat mereka mengakhiri gim pertama dengan keunggulan telak, 21-7.

Pada gim kedua Chen/Francesca bangkit dan memberi perlawanan. Permainan lebih ketat dibandingkan gim pertama, meski Rehan/Lisa tetap unggul 11-6 atas lawannya itu.

Pasangan Indonesia mampu menjauh selepas turun minum. Skor menjadi 15-9 untuk keunggulan Rehan/Lisa sebelum wakil AS mengecilkan jarak.

Pada akhirnya Rehan/Lisa berhak atas tiket ke babak 16 besar setelah memenangi gim kedua dengan skor 21-14.

Rehan/Lisa menjadi wakil Indonesia pertama yang merebut tiket ke babak 16 besar pada hari ini.

Sebelum itu, kakak beradik Chico Aura Dwi Wardoyo dan Ester Nurumi Tri Wardoyo menelan kekalahan.

Halaman
  1. 1
  2. 2

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper