Bisnis.com, JAKARTA - Pelari Amerika Serikat (AS) Quincy Hall memenangi medali emas Olimpiade Paris 2024 di nomor lari 400 meter setelah memulai lomba dari posisi keempat.
Quincy Hall mengukir kemenangan dramatis di nomor lari 400 meter Olimpiade Paris 2024.
Awalnya, Hall sempat tertinggal di posisi keempat. Mendekati tikungan terakhir, dia berhasil menyusul tiga pelari di depannya untuk memastikan medali emas dalam genggaman.
Hall menyentuh garis finis dengan catatan waktu 43,40 detik. Catatan itu merupakan waktu tercepat keempat sepanjang sejarah.
Atlet 26 tahun itu mengalahkan pelari Inggris Matthew Hudson-Smith dengan selisih waktu hanya 0,04 detik.
Sprinter Zambia Muzala Samukonga finis di posisi ketiga dan meraih medali perunggu Olimpiade Paris 2024.
Baca Juga
"Saya punya determinasi. Itulah yang membawa saya ke garis finis. Banyak rasa sakit dan usaha," ucap Quincy Hall usai lomba.
Hall tampak tercecer dari rivalnya pada awal lomba satu putaran itu. Dia tertinggal 5 meter dari Hudson-Smith dan juara Olimpiade London 2012 Kirani James.
Hall mulai mengejar Jareem Richards di sebelah luar untuk memperebutkan perunggu di posisi ketiga.
Pada akhir akhir lomba, James dan Richards makin tertinggal dari Hall. Kemudian dengan cerdik Hall menyodorkan dadanya ke garis finis untuk mendahului Hudson-Smith.
"Saya baru saja menang. Selesai. Empat tahun ke depan, saya bisa bilang saya juara Olimpiade," ucapnya.
Dengan hasil itu, Hall menjadi sprinter pertama AS yang meraih emas di nomor 400 meter, sejak LaShawn Merritt pada 2008.
Kemenangan Hall terjadi hanya berselang sehari setelah kompatriotnya Cole Hocker merebut kemenangan di nomor 1.500 meter meski memulai balapan dari posisi belakang.
Pelari AS menguasai panggung Olimpiade 2024. Selain Hall dan Hocker, Noah Lyles, juga menjadi juara di nomor lari 100 meter.
Lyles mengincar 2 emas di Olimpiade Paris 2024 melalui nomor 200 meter Dia akan memainkan laga final di nomor tersebut pada hari ini, Kamis (8/8/2024).