Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Prediksi Skor Portugal vs Prancis, 6 Juli: Head to Head dan Susunan Pemain

Portugal akan berhadapan dengan Prancis di babak 8 besar Euro 2024.
Kapten Timnas Portugal Cristiano Ronaldo di Euro 2024 / Reuters-Wolfgang Rattay
Kapten Timnas Portugal Cristiano Ronaldo di Euro 2024 / Reuters-Wolfgang Rattay

Bisnis.com, JAKARTA - Timnas Portugal akan berhadapan dengan Prancis di babak 8 besar Euro 2024.

Baik Portugal maupun Prancis sejauh ini belum menunjukkan permainan terbaik mereka di Euro 2024. Namun, pertemuan keduanya dini hari nanti memaksa kedua tim untuk mengubah strategi.

Portugal yang diperkuat Cristiano Ronaldo menang tipis atas Slovenia setelah menang adu penalti untuk mencapai perempat final Euro 2024.

Sebelumnya, Portugal bahkan dipermalukan tim debutan Georgia dengan skor 2-0.

Sama seperti Portugal, Prancis juga bermain cukup mengecewakan. Kylian Mbappe dan kawan-kawan sejauh ini memang belum terkalahkan, tapi produktivitas gol mereka sungguh mencemaskan.

Prancis kesulitan mencetak gol di turnamen ini, tetapi mereka bermain bagus dalam bertahan. 

Hal tersebut tak lepas dari kwartet mantap Theo Hernandez, William Saliba, Dayot Upamecano, dan Jules Kounde.

Prediksi susunan pemain Portugal vs Prancis

Portugal (4-2-3-1): Diogo Costa; Nuno Mendes, Pepe, Ruben Dias, Joao Cancelo; Joao Palhinha, Vitinha; Rafael Leao, Bruno Fernandes, Bernardo Silva; Cristiano Ronaldo.

Pelatih: Roberto Martinez.

Prancis (4-3-3): Mike Maignan; Theo Hernandez, William Saliba, Dayot Upamecano, Jules Kounde; Antoine Griezmann, Aurelien Tchouameni, N'Golo Kante; Kylian Mbappe, Marcus Thuram, Ousmane Dembele.

Pelatih: Didier Deschamps.

Head to Head

24/06/21 Portugal 2-2 Prancis (Euro)

15/11/20 Portugal 0-1 Prancis (UNL)

12/10/20 Prancis 0-0 Portugal (UNL)

11/07/16 Portugal 1-0 Prancis (Euro)

05/09/15 Portugal 0-1 Prancis (Friendly)

Prediksi Skor

Portugal 1-1 Prancis (laga akan dilajutkan ke babak penalti)


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper