Bisnis.com, JAKARTA - Eks pemain Persija Jakarta Bambang Pamungkas mengumumkan bakal kembali ke Timnas Indonesia melalui media sosialnya.
Bambang Pamungkas diketahui telah gantung sepatu dari Timnas Indonesia pada 1 April 2013 atau sekira 11 tahun yang lalu.
Namun pada Kamis (30/5/2024), Bambang mengunggah video singkat yang berisi pengumuman bahwa dirinya akan kembali ke Timnas Indonesia.
"Halo, saya Bambang Pamungkas dan saya akan kembali ke Timnas Indonesia sebagai..." ujar Bambang Pamungkas dalam video tersebut.
Bepe, sapaannya, memang masih merahasiakan peran apa yang akan dia emban di Timnas Indonesia.
Pemilik 85 caps Timnas Indonesia itu nyaris mustahil akan kembali sebagai pemain Tim Garuda.
Baca Juga
Bepe kemungkinan akan bergabung dengan manajemen Timnas Indonesia, mengingat pengalamannya menjadi manajer Persija pada 2020.
Unggahan Bepe itu juga di-repost oleh akun Instagram resmi Timnas Indonesia. Hal itu semakin menambah teka-teki tentang peran Bepe di skuad Merah Putih.
"Kita boleh kecewa, saat timnas bermain buruk. Kita juga boleh marah, saat timnas kalah. Tapi kita tidak boleh menyerah dan berbalik arah, dengan membiarkan mereka berjuang sendirian. Bagi saya timnas itu sakral. Kapan pun mereka memanggil, Saya akan menyambutnya dengan penuh rasa bangga," tulis Bambang Pamungkas dalam keterangan unggahannya.
View this post on Instagram
Bambang Pamungkas menjalani debut di Timnas Indonesia senior pada 2 Juli 1999 dalam laga persahabatan kontra Lithuania.
Debut di usia 18 tahun itu berakhir dengan 1 gol dan membawa Timnas Indonesia mengimbangi Lithuania 2-2.
Selama kurang lebih 14 tahun membela Timnas Indonesia, Bepe mencatat 37 gol dan menjadi salah satu pemegang caps terbanyak.
Usai pensiun dari Timnas Indonesia, Bepe masih bermain bersama Persija hingga juara Liga 1 2019. Dia kemudian menjadi manajer Macan Kemayoran pada 2020.
Belakangan ini Bepe kerap muncul di layar kaca sebagai komentator pertandingan Liga 1 2023-2024.