Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Manchester United Gelar Bukber, Amad Diallo: Ini Kegiatan Penting

Manchester United menggelar acara buka puasa bersama dengan seluruh anggota tim, ada Amad Diallo dan Erik ten Hag yang terlihat hadir.
Manchester United menggelar acara buka puasa bersama di Carrington / Instagram @manchesterunited
Manchester United menggelar acara buka puasa bersama di Carrington / Instagram @manchesterunited

Bisnis.com, JAKARTA - Manchester United menggelar acara buka puasa bersama dengan seluruh anggota tim, ada Amad Diallo dan Erik ten Hag yang terlihat hadir.

Manchester United menggelar kegiatan buka bersama (bukber) di Carrington pada awal pekan ini.

Kegiatan tersebut digelar untuk menghormati komunitas muslim di Manchester United yang tengah menjalankan ibadah puasa Ramadan.

Akun Instagram Manchester United mengunggah video yang menunjukkan bahwa sang manajer, Erik ten Hag, turut hadir dalam acara tersebut.

Ten Hag menyalami orang-orang yang tengah berbuka puasa dan menyantap hidangan yang telah disiapkan di meja.

Selain Ten Hag, hadir pula winger Manchester United, Amad Diallo, dan pemain Manchester United putri Nikita Parris yang merupakan pemeluk agama Islam.

Pemain asal Pantai Gading tersebut mengatakan bahwa kegiatan buka puasa bersama ini adalah yang pertama baginya.

"Sangat penting, saya pikir ini buka puasa bersama pertama selama saya di sini, di Manchester United," kata Amad Diallo dalam unggahan di akun Instagram Manchester United.

Kegiatan bukber tersebut juga diisi dengan salat berjamaah oleh pemain, ofisial, dan seluruh staf Manchester United yang beragama Islam.

"Jadi kegiatan hari ini sangat penting, salat berjamaah dengan semua orang-orang Muslim," ucap pemain 21 tahun itu.

Salah satu staf wanita Manchester United menambahkan bahwa kegiatan bukber ini sangat bermanfaat untuk mempererat ikatan di komunitas muslim Setan Merah.

"Menurut saya, puasa menjadi orang yang lebih baik hati akan membuat Anda berpikir, dan ini adalah kesempatan untuk berdoa dan bersatu dengan komunitas Muslim," tutur dia.

Dia juga mengaku takjub dengan pemain-pemain muslim di Manchester United yang tetap bisa bermain dengan maksimal meski sedang menjalankan puasa.

"Saya benar-benar terkejut, mereka bisa berlari sangat cepat dan sangat fokus ketika mereka tidak memiliki makanan," ucapnya.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper