Bisnis.com, SOLO - Timnas U-17 Venezuela unggul 1-0 atas Selandia Baru pada babak pertama Piala Dunia U-17 2023 lewat gol David Martinez.
Timnas U-17 Venezuela berhadapan dengan Selandia Baru pada laga pertama Grup F Piala Dunia U-17 2023 di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Minggu (12/11/2023).
Venezuela unggul 1-0 pada babak pertama berkat gol yang dilesakkan sang kapten, David Martinez, pada menit ke-29.
Kedua tim bermain dengan hati-hati pada awal babak pertama. Walhasil tak ada peluang berbahaya tercipta pada 10 menit pertama.
Venezuela mengancam lewat sepakan Juan Arango yang masih melambung di atas gawang Selandia Baru kawalan Matt Foord.
Peluang emas diraih Matt D'Hotman pada menit ke-17. Sepakannya meneruskan umpan silang Nathan Walker membuat Jorge Sanchez harus berjibaku mengamankan gawangnya.
Baca Juga
Dua menit berselang giliran Uruguay yang menciptakan peluang emas. Kerja sama David Martinez dan Lucciano Reinaso dimentahkan oleh Foord dan berbuah tendangan penjuru.
Martinez kembali menebar ancaman pada menit ke-23. Meneruskan umpan Giovanny Sequera, sepakan Martinez akurat meski bisa ditepis kiper Selandia Baru.
Peluang ketiga Martinez akhirnya berbuah gol. Diawali kesalahan koordinasi antara Foord dan Noah Dupont, bola direbut oleh Sequera yang menyodorkan bola kepada Martinez.
Tanpa kontrol, kapten Venezuela itu melepaskan tembakan jarak jauh yang menghunjam ke gawang kosong. 1-0 Venezuela memimpin pada menit ke-29.
Tertinggal 1 gol membuat Selandia Baru berusaha membalas. Hanya saja peluang Adam Watson dan Luke Supyk masih bisa dipatahkan pertahanan Venezuela.
Di sisi lain Venezuela masih memegang kendali serangan. Dua menit jelang akhir babak pertama, Sequera mengancam dengan tembakan kencang yang masih bisa diblok Foord.
Susunan Pemain
Venezuela (4-4-2): Jorge Sanchez; Yiandro Raap, Rai Hidalgo, Angel Borgo, Luis Balbo; Giovanny Sequera, Juan Arango, Nicola Profeta, David Martinez; Jose Correa, Lucciano Reinaso.
Pelatih: Ricardo Valino
Selandia Baru (4-3-3): Matt Foord; Nicholas Murphy, Anton Isaako, Dylan Gardiner, Noah Dupont; Marley Leuluai, Anaru Cassidy, Nathan Walker; Adam Watson, Luke Supyk, Matt D'Hotman De Villiers.
Pelatih: Martin Bullock