Bisnis.com, SOLO - Atlet tembak Muhammad Sejahtera Dwi Putra kembali menyabet medali emas untuk Indonesia di ajang Asian Games 2023.
Medali emas kedua Muhammad Sejahtera Dwi Putra diraih dalam nomor Shooting-Men's 10 m Running Target Mixed Run, Selasa (26/9/2023).
Sejahtera membukukan nilai total 378-11x dan menempatkan wakil Korea Utara, Kwang Il Kwon, di urutan kedua.
Medali perunggu diraih atlet Korea Selatan, You Jin-jeong dengan torehan poin 3777-6x.
Sebelumnya, medali emas pertama Indonesia yang dibukukan oleh Sejahtera didapat dari nomor 10 meter running target putra, Senin (25/9/2023).
Tak hanya itu saja, Sejahtera juga mendapat medali perunggu di nomor Shooting-Men's Team 10 m Running Target Mixed Run bersama Muhammad Bakri Akbar dan Julio Irfandi.
Baca Juga
Tim tembak putra Indonesia mencatat skor 1098-22x, mengalahkan Korea Selatan yang mengumpulkan 1116-21x dan Kazakhstan dengan 1111-20x.
Secara keseluruhan, Sejahtera telah mempersembahkan dua medali emas dan dua perunggu untuk Indonesia di Asian Games 2023.
Terkini, Indonesia naik ke posisi tujuh klasemen medali Asian Games 2023 dengan dua emas, satu perak, dan lima perunggu.
Indonesia meraih ranking terbaik di antara negara-negara Asean. Thailand ada di posisi kesembilan dengan satu emas dan dua perunggu.