Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Tiket Indonesia Masters 2023 Masih Sisa 10 Persen, Ini Daftar Harga dan Cara Beli

Penyelenggara BWF World Tour Super 500 Indonesia Masters 2023 memastikan penonton masih bisa membeli tiket secara langsung di Istora Gelora Bung Karno.
Indonesia Masters 2023/Bisnis-Akbar
Indonesia Masters 2023/Bisnis-Akbar

Bisnis.com, JAKARTA - Penyelenggara BWF World Tour Super 500 Indonesia Masters 2023 memastikan penonton masih bisa membeli tiket secara langsung di Istora Gelora Bung Karno (GBK), Senayan, Jakarta mulai Selasa (24/1) hingga babak final Minggu (29/1).

Ketua Panitia Pelaksana Indonesia Masters 2023 Armand Darmadji mengatakan tiket yang tersedia secara langsung berjumlah 10 persen. Sedangkan sisanya berjumlah 90 persen sudah ludes terjual secara daring.

"Untuk tiket tersisa 10 persen dan dialokasikan untuk pengunjung yang langsung datang ke Istora untuk semua kategori. Jadi kesepakatan awal 90 persen dijual secara online," kata Armand dalam konferensi pers di Istora, Senin.

Dia juga memastikan Istora bakal padat sejak hari pertama, karena penyelenggaraan Indonesia Masters 2023 sudah bisa disaksikan secara langsung sesuai dengan kapasitas penuh yakni lebih dari 7 ribu kursi penonton. Kondisi ini berbeda dengan tahun lalu yang hanya menyediakan 50 persen dari kapasitas penonton.

Penjualan tiket Indonesia Masters 2023 sudah dilakukan sejak 22 Desember 2022 lalu. Harga tiket menyesuaikan dengan hari pertandingan. Misalnya harga tiket final lebih mahal dibanding tiket babak 16 besar. Ada dua kategori yakni VIP dan reguler.

Berikut daftar harga tiket Indonesia Masters 2023 yang bisa dibeli di Istora GBK:

1. 24-25 Januari (Babak kualifikasi dan 32 besar)
VIP
Presale: Rp150.000
Normal: Rp200.000
Reguler
Presale: Rp90.000
Normal: Rp110.000

2. 26 Januari (Babak 16 besar)
VIP
Presale: Rp260.000
Normal: Rp300.000
Reguler
Presale: Rp145.000
Normal: Rp175.000

3. 27 Januari (Babak perempat final)
VIP
Presale: Rp410.000
Normal: Rp450.000
Regular
Presale: Rp210.000
Normal: Rp250.000

4. 28 Januari (Babak semifinal)
VIP
Presale: Rp700.000
Normal: Rp800.000
Regular
Presale: Rp320.000
Normal: Rp350.000

5. 29 Januari (Babak final)
VIP
Presale: Rp880.000
Normal: Rp990.000
Regular
Presale: Rp410.000
Normal: Rp450.000

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Newswire
Sumber : Antaranews
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper