Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Dimulai 5 Desember, Ini Jadwal Liga 1 2022-2023 dan Klasemen Terbaru

Jadwal Liga 1 2022-2023 akan kembali dilanjutkan pada 5 Desember mendatang setelah terhenti dua bulan lamanya.
Logo Liga 1 2022-2023 / Twitter PT LIB
Logo Liga 1 2022-2023 / Twitter PT LIB

Bisnis.com, JAKARTA - Jadwal Liga 1 2022-2023 akan kembali dilanjutkan pada 5 Desember mendatang setelah terhenti dua bulan lamanya. Berikut klasemen Liga 1 terbaru.

Kompetisi Liga 1 2022-2023 kembali bergulir pasca dihentikan pada 2 Oktober lalu akibat tragedi Kanjuruhan yang menewaskan 136 orang.

PT LIB selaku operator Liga 1 2022-2023 mengumumkan bakal melanjutkan pekan ke-12 setelah mendapatkan rekomendasi dari Kepolisian Republik Indonesia (Polri).

Dalam rekomendasi yang diberikan Polri, Liga 1 2022-2023 akan digelar dalam sistem bubble hingga putaran pertama selesai, alias setelah pekan ke-17.

Tim-tim peserta akan menjalani pertandingan terpusat di Jawa Tengah dan Daerah Istimewa Yogyakarta. Ada empat stadion yang akan dipakai yakni Stadion Jatidiri (Semarang), Stadion Manahan (Solo), Stadion Maguwoharjo (Sleman), dan Stadion Sultan Agung (Bantul).

Seluruh pertandingan Liga 1 2022-2023 mulai pekan 12-17 digelar tertutup alias tanpa penonton.

"Ini kabar yang menggembirakan bagi kami dan semua klub Liga 1. Prosesnya panjang dan memang banyak hal yang harus kami komunikasikan dengan berbagai pihak," kata Direktur Utama PT LIB Ferry Paulus.

Pada laga pertama pekan ke-12, Bhayangkara FC akan berhadapan dengan PSS Sleman di Stadion Jatidiri, Semarang, Senin (5/12/2022).

Selain laga itu, ada tiga pertandingan lain yang akan digelar yakni Madura United vs PSIS Semarang, PSM Makassar vs Persikabo, dan Persita Tangerang vs Bali United.

Tiga laga lain akan digelar pada Selasa (6/12/2022), yakni Persebaya Surabaya vs Barito Putera, Persis Solo vs RANS Nusantara FC, dan Persija Jakarta vs Borneo FC.

Penutup pekan ke-12 akan memainkan dua laga yakni Dewa United vs Arema FC dan Persik Kediri vs Persib Bandung. Kedua laga ini digelar di Stadion Manahan.

Dalam jadwal Liga 1 2022-2023 yang terbaru, tak ada pertandingan yang digelar malam hari. Laga paling malam digelar pukul 18.30 WIB.

Jadwal Liga 1

Pekan 12

Senin (5/12/2022)

  • Bhayangkara FC Vs PSS Sleman Pukul 15.30 WIB di Stadion Jatidiri, Semarang
  • Madura United Vs PSIS Semarang Pukul 15.30 WIB di Stadion Manahan, Solo
  • PSM Makassar Vs Persikabo 1973 Pukul 15.30 WIB di Stadion Sultan Agung, Bantul
  • Persita Tangerang Vs Bali United Pukul 18.30 WIB di Stadion Manahan, Solo

Selasa (6/12/2022)

  • Persebaya Surabaya Vs Barito Putera Pukul 15.30 WIB di Stadion Maguwoharjo, Sleman
  • Persis Solo Vs RANS Nusantara FC Pukul 18.30 WIB di Stadion Maguwoharjo, Sleman
  • Persija Jakarta Vs Borneo FC Samarinda Pukul 18.30 WIB di Stadion Sultan Agung, Bantul

Rabu (7/12/2022)

  • Dewa United Vs Arema FC Pukul 15.15 WIB di Stadion Manahan, Solo
  • Persik Kediri Vs Persib Bandung Pukul 18.15 WIB di Stadion Manahan, Solo

Klasemen Liga 1 2022-2023

# Tim MN M S K MG KG SG P
1 11 7 2 2 26 14 +12 23
2 11 7 2 2 19 8 +11 23
3 10 6 4 0 18 6 +12 22
4 11 7 1 3 18 13 +5 22
5 11 7 0 4 22 13 +9 21
6 10 6 3 1 12 5 +7 21
7 11 6 1 4 20 16 +4 19
8 10 5 1 4 19 22 -3 16
9 11 4 2 5 13 15 -2 14
10 11 4 1 6 11 14 -3 13
11 11 3 3 5 10 12 -2 12
12 11 3 3 5 11 20 -9 12
13 10 3 2 5 11 13 -2 11
14 11 3 2 6 11 14 -3 11
15 11 2 4 5 17 23 -6 10
16 10 2 3 5 10 14 -4 9
17 10 1 2 7 11 25 -14 5
18 11 0 4 7 6 18 -12 4

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper