Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Pelatih Kamerun Ungkap Alasan Pemecatan Andre Onana dari Skuad

Pelatih Kamerun Rigobert Song mengungkapkan alasan pemecatan kiper andalan mereka Andre Onana dari skuatnya di Piala Dunia 2022, Qatar.
Kiper timnas Kamerun Andre Onana/Instagram
Kiper timnas Kamerun Andre Onana/Instagram

Bisnis.com, JAKARTA - Pelatih Timnas Kamerun Rigobert Song mengungkapkan alasan pemecatan kiper andalan mereka Andre Onana dari skuadnya di Piala Dunia 2022, Qatar.

Pada pertandingan melawan Serbia kemarin, Senin (28/11/2022), kiper Inter Milan Andre Onana tidak masuk dalam line up skuad berjulukan Indomitable Lions. Ia digantikan oleh kiper kedua Kamerun Devis Epassy.

Federasi sepak bola Kamerun (Fecafoot) sebenarnya telah memberikan konfirmasi atas pemecatan Onana. Facefoot menyebut bahwa pemecatan itu merupakan keputusan pelatih.

"Onana untuk sementara diskors dari grup karena alasan disiplin," jelas Facefoot dikutip dari BBC Internasional pada Selasa (29/11/2022).

Namun, Facefoot tidak merinci tindakan indisipliner apa yang Onana lakukan. Kemudian, menyeruak kabar adanya perselisihan antara Onana dengan sang pelatih, Rigobert Song.

Perselisihan ini terjadi karena ketidakpuasan Onana dengan taktik Song. Onana sendiri merupakan penjaga gawang yang selalu bermain keluar dari kotak penalti untuk menyalurkan bola dari bawah.

Mantan kiper Ajax Amsterdam itu telah melakukan 61 sentuhan selama bermain melawan Swiss di laga pertama Grup G Piala Dunia 2022.

Akan tetapi, pendekatan progresif itu bertentangan dengan taktik Song. Pelatih ingin Onana bermain secara tradisional dan tidak terlalu banyak keluar dari areanya.

"Dia [Onana] pemain penting, tapi kami berada di turnamen yang sulit. Saya tahu apa yang harus saya lakukan, dan itu untuk memastikan bahwa tim lebih diutamakan daripada individu mana pun," ujar Song.

Ia juga mengatakan bahwa Onana ingin keluar dan Timnas Kamerun dan sudah menerima posisi itu. "Dalam skuad, disiplin itu penting," ungkapnya.

Sementara itu, dalam lanjutan laga Grup G Piala Dunia 2022, Kamerun telah bertanding melawan Serbia tanpa Onana. Kamerun dan Serbia bertanding dengan sangat sengit.

Kedua tim bermain imbang 3-3 dan saling jual beli serangan. Kamerun lebih dulu unggul 1-0 di menit ke 28 lewat gol dari Jean-Charles Castelletto.

Menjelang berakhirnya babak pertama, Serbia mencetak dua gol lewat Strahinja Pavlovic dan Sergej Milinkovic-Savic. Pada babak kedua, Serbia menambah keunggulan lewat gol Aleksandar Mitrovic pada menit 52.

Kemudian, Kamerun membalas dengan dua gol masing-masing dicetak Vincent Aboubakar dan Choupo-Moting.

Pada laga terakhir di Grup G, Kamerun akan menghadapi tim kuat Brasil. Laga itu menentukan lolos atau tersingkirnya Kamerun di Piala Dunia 2022.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper