Bisnis.com, JAKARTA - Perhelatan Piala Dunia 2022 tidak hanya didominasi pertarungan para pemain tetapi juga adu strategi dari para pelatih hebat di dunia.
Para pelatih hebat ini akan lebih banyak berperan di balik layar, keputusan-keputusannya akan berpengaruh pada prestasi tim.
Seperti halnya pemain bintang, beberapa pelatih di Piala Dunia 2022 mendapatkan gaji fantastis. Berikut ini 10 besar pelatih dengan gaji terbesar yang akan tampil di Piala Dunia 2022:
10. Murat Yakin (Swiss)
Gaji per tahun: US$ 1,65 juta (Rp 25,8 miliar)
Murat Yakin mengambil alih kursi kepelatihan Swiss pada bulan Agustus 2021. Ia direkrut setelah dianggap sukses saat menangani klub negara tersebut, FC Basel. Pelatih ini mendapat gaji US$ 1,65 juta atau sekitar Rp 25,8 miliar setiap tahun.
9. Fernando Santos (Portugal)
Gaji per tahun: US$ 2,25 juta (Rp 35,2 miliar)
Baca Juga
Fernando Santos sudah masuk dalam buku sejarah Timnas Portugal. Ia mengantarkan negara tersebut memenangi Piala Eropa 2016.
Masuk akal jika Portugal berani membayarnya dengan biaya cukup mahal. Ia mendapat bayaran sebesar US$ 2,25 juta dolar setiap tahun atau sekitar Rp 35,2 miliar.
8. Felix Sanchez Bas (Qatar)
Gaji per tahun: US$ 2,45 juta (Rp 38,4 miliar)
Qatar telah melakukan investasi besar-besaran dalam persiapan Piala Dunia 2022, yang sekaligus menjadi penampilan debut mereka. Salah satu investasi itu ada pada sosok Felix Sanchez Bas. Pelatih asal Spanyol ini dibayar US$ 2,45 juta atau sekitar Rp 38,4 miliar per tahun. Ia ditunjuk pada 2017 dan sudah berhasil membawa Qatar menjadi juara Piala Asia 2019.
7. Lionel Scaloni (Argentina)
Gaji per tahun: US$ 2,65 juta (Rp 41,65 miliar)
Lionel Scaloni menangani Timnas Argentina dari posisi asisten pelatih. Pada Piala Dunia 2018, ia merupakan tangan kanan pelatih Jorge Sampaoli.
Setelah naik pangkat jadi pelatih kepala, ia sukses membawa Argentina Juara Copa America 2021. Kini, Scaloni mendapat bayaran sebesar US$ 2,65 juta atau Rp 41,65 miliar setiap tahunnya.