Bisnis.com, JAKARTA - Demi proses adaptasi yang lancar dengan lingkungan baru di Manchester City, Erling Haaland kabarnya bakal mengontrak bekas rumah Paul Pogba.
Kepindahan Erling Haaland ke Manchester City diikuti dengan upaya sang pemain untuk cepat beradaptasi.
Salah satu cara Haaland untuk beradaptasi dengan Kota Manchester dan kultur sepak bolanya adalah dengan mencari rumah yang mendukung rencananya.
Penyerang asal Norwegia ini dikabarkan mempertimbangkan kemungkinan untuk menyewa rumah milik Paul Pogba, eks gelandang Manchester United.
Pogba telah berpisah dengan Manchester United dan santer diberitakan kembali ke klub lamanya, Juventus.
Haaland pun berminat menempati rumah Pogba di Manchester yang senilai 3 juta poundsterling (sekitar Rp54 miliar) per tahun. Rumah itu disebut bisa disewa dengan harga 30 ribu pounds (sekitar Rp546 juta) per bulan.
Baca Juga
Dilansir dari Mirror, rumah Pogba yang memiliki lima kamar tidur itu terletak di Hale Barns, Cheshire, Kota Manchester. Rumah besar ini memiliki gym, kolam renang dengan pemanas, sauna, dan lapangan indoor.
Paul Pogba dan Haaland diwakili oleh perusahaan agensi yang sama, sehingga memungkinkan kepindahan eks pemain Borussia Dortmund itu ke rumah Pogba.
"Erling ingin segera beradaptasi secepat mungkin sehingga dia bisa bermain di City. Jadi, bagian penting dari itu adalah menyesuaikan diri dengan rumah baru sesegera mungkin. Dia dan Paul saling mengenal dan sama-sama diwakili tim manajemen yang sama," ucap sumber dari Mirror.
"Paul dan Erling punya karakter yang sangat mirip. Mereka suka bersenang-senang sehingga itu benar-benar menarik baginya," sumber tersebut mengatakan.
Erling Haaland pindah ke Manchester City pada bursa transfer musim panas ini. Tim asuhan Pep Guardiola memboyongnya dari Borussia Dortmund dengan diikat kontrak berdurasi lima tahun.